Copa America 2021 - Lionel Messi Ditantang Hapus Kutukan 16 Tahun

By Ade Jayadireja - Sabtu, 10 Juli 2021 | 09:00 WIB
Lionel Messi (kiri) dalam pertandingan Argentina vs Ekuador di perempat final Copa America 2021. (TWITTER.COM/COPAAMERICA)

BOLASPORT.COM - Lionel Messi menghadapi sebuah kutukan saat memimpin timnas Argentina dalam final Copa America 2021 kontra timnas Brasil.

Laga puncak Copa America 2021 dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (10/7/2021) dengan menyuguhkan pertarungan timnas Brasil versus timnas Argentina.

Jika dikonversi ke waktu Indonesia, maka tayang pada Minggu (11/7/2021) pukul 07.00 WIB.

Duel kedua tim akan dihelat di Estadio do Maracana, Rio de Janeiro.

Baca Juga: Bek Thailand Dituntut Samai Pencapaian Asnawi Mangkualam di K-League

Pertandingan kali ini menjadi kesempatan emas bagi Lionel Messi untuk meraih trofi perdana bareng skuad senior Tim Tango.

Namun, mengalahkan Brasil tentu bukanlah perkara mudah.

Ditambah lagi, Messi dkk bakal mentas di kandang sang lawan.

Upaya Argentina untuk mengangkat trofi juga dihadang oleh sebuah tren negatif.

Sudah 16 tahun lamanya Argentina tak pernah mengalahkan Brasil di partai kompetitif.

Baca Juga: Kampanye Bangun Optimisme Masyarakat ala Arema FC

Kali terakhir Tim Tango menjungkalkan Tim Samba adalah pada 8 Juni 2005 dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan.

Setelah duel yang berkesudahan dengan skor 3-1 tersebut, Argentina menuai lima kekalahan dan dua hasil seri dari tujuh perjumpaan melawan Brasil dalam laga resmi.

Dari tujuh pertandingan itu, Messi terlibat lima kali.

Salah satu momen menyakitkan bagi Messi adalah ketika Argentina lumat 0-3 di tangan Brasil pada final Copa America 2007.

Saat bertemu Brasil lagi pada final Copa America 2021, mampukah Messi mengakhiri kutukan 16 tahun Argentina? Menarik buat dinantikan.