Final EURO 2020 - Harry Kane Memble Kontra Italia: 120 Menit Tampil, 0 Tembakan

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Senin, 12 Juli 2021 | 14:15 WIB
Harry Kane sukses mencetak gol pembuka pada kemenangan 1-0 Inggris atas Ukraina pada babak pertama. (TWITTER.COM/EURO2020)

BOLASPORT.COM - Penyerang timnas Inggris, Harry Kane, tampil memble kontra Italia pada final EURO 2020 dengan catatan 120 menit bermain tanpa sekali pun melepaskan tembakan.

Harry Kane gagal membawa timnas Inggris menjadi kampiun EURO 2020 setelah kalah dari timnas Italia di partai final.

Berduel di Stadion Wembley, London, Minggu (11/7/2021) waktu setempat, Inggris tumbang di tangan Italia melalui drama adu penalti.

Inggris dan Italia bermain sama kuat 1-1 dalam 90 menit waktu normal dan perpanjangan waktu.

Inggris mencetak sebiji golnya ketika pertandingan baru berlangsung dua menit berkat lesakan Luke Shaw.

Baca Juga: EURO 2020 - Juara Piala Eropa, 1 Kemenangan Lagi Bikin Italia Sejajar Brasil dan Spanyol

Adapun gol balasan Italia tercatat atas nama Leonardo Bonucci pada babak kedua, tepatnya menit ke-66.

Skor seri 1-1 memaksa kedua tim untuk melakoni babak adu penalti guna menentukan sang jawara.

Pada adu tos-tosan, Inggris hanya sanggup mencetak dua gol penalti ke gawang Italia dari lima eksekutornya.