Cerita Pelatih Persija Begadang Nonton Timnas Italia di EURO 2020

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 16 Juli 2021 | 06:45 WIB
Timnas Italia juara Euro 2020 usai menekuk Inggris pada final di Wembley, London, 11 Juli 2021. (TWITTER.COM/VIVO_AZZURRO)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio, sangat senang timnas Italia bisa meraih gelar juara EURO 2020.

Bertanding di Stadion Wembley, London, Inggris, Senin (12/7/2021), timnas Italia berhasil menuntaskan timnas Inggris di laga final lewat babak adu tendangan penalti dengan skor agregat 3-1.

Rasa senang Angelo Alessio pun semakin tidak terasa walaupun ia harus rela begadang untuk menyaksikan perjuangan anak-anak asuh Mancini tersebut.

Menurut Angelo Alessio, ada perubahan permainan timnas Italia sejak Mancini datang pada 2018.

"Timnas Italia telah berkembang pesat dalam kesadaran dan kemampuan mereka."

"Kualitas dan keterampilan para pemain yang berbeda-beda membuat permainan tim juga turut berbeda," ucap Angelo Alessio dilansir BolaSport.com dari JMania.

Baca Juga: Gabung ke PSG, Antonio Cassano Sebut Gianluigi Donnarumma Bukan Kiper Terbaik di Dunia

Pelatih asal Italia itu tidak mau menyebutkan siapa para pemain Azzuri yang bermain apik di EURO 2020.

Menurutnya, kesuksesan timnas Italia ini berkat kekompakan para pemainnya.

"Dengan kerendahan hati, timnas Italia sudah berkembang dan dipimpin dengan cara yang patut dicontoh oleh Mancini."

Baca Juga: Pemain Persija Ini Tidak Menyangka Bisa Cetak Gol ke Gawang Persib

"Sejak Mancini datang terlihat adanya jalan menuju kesuksesan dan akhirnya itu telah tiba," ucap pelatih berusia 56 tahun itu. 

Ketika menyaksikan timnas Italia, Angelo Alessio harus rela bangun dini hari.

Sebab, pertandingan final itu digelar pukul 02.00 WIB, sementara di Italia baru sekitar pukul 20.00 waktu setempat.

Baca Juga: Liga 1 Diundur, Satu Pemain Andalan Persija Pamit dari Indonesia

Perjuangan untuk menyaksikan timnas Italia berlaga dini hari akhirnya terbayar tuntas.

Timnas Italia pun juara dan Angelo Alessio banjir ucapan selamat dari masyarakat Indonesia.

"Seperti yang anda tahu, saya di Jakarta dan melihat pertandingan timnas Italia itu jam 2 pagi di tengah malam Indonesia."

Baca Juga: Lionel Messi Minta Joan Laporta Beli 1 Pemain Argentina untuk Perkuat Barcelona

"Di sini sekarang tengah lockdown (PPKM Darurat) dan saya bangga telah menjalani saat-saat indah ini."

"Karena saat itu saya menerima begitu banyak pesan dari teman-teman, bahkan mereka yang berada di luar negeri, yang mengucapkan atas kemenantan timnas Italia di EURO 2020."

"Itu membuat saya bangga," tutup Angelo Alessio.

Baca Juga: Sergio Ramos Beberkan Peran Neymar yang Yakinkan Pindah ke PSG

Sebelum melatih Persija Jakarta, Angelo Alessio selalu menjadi asisten pelatih Antonio Conte.

Ketika Antoni Conte membesut Chelsea, Juventus, dan timnas Italia, Angelo Alessio selalu setia menemaninya.