Kembali Dilatih Jose Mourinho, Begini Tanggapan Chris Smalling

By Sandi Lathunusa - Jumat, 16 Juli 2021 | 20:30 WIB
Bek AS Roma, Chris Smalling, memberikan tanggapannya soal dirinya kembali dilatih oleh Jose Mourinho. (TWITTER.COM/OFFICIALASROMA)

BOLASPORT.COM - Bek AS Roma, Chris Smalling, memberikan tanggapan soal dirinya yang kembali dilatih oleh Jose Mourinho.

Jose Mourinho sempat menganggur selama dua bulan setelah dipecat oleh Tottenham Hotspur pada April lalu.

Penurunan performa Harry Kane cs dalam musim 2020-2021 disinyalir menjadi alasan kuat Tottenham mengakhiri kerjasama dengan Mourinho.

Mourinho pun ditunjuk sebagai pelatih baru AS Roma pada awal Mei 2021.

Adapun penunjukkan juru taktik asal Portugal tersebut muncul beberapa jam setelah AS Roma memutuskan untuk berpisah dengan Paulo Fonseca saat musim 2020-2012 berakhir.

Rentetan hasil buruk yang dialami Roma dalam beberapa pertandingan diyakini menjadi penyebab Fonseca harus angkat kaki dari klub ibukota Italia itu.

Mourinho pun diikat kontrak oleh Roma hingga 30 Juni 2024.

AS Roma juga merupakan klub Italia kedua yang dilatih oleh nakhoda berusia 58 tahun itu.

Baca Juga: Massimiliano Allegri Kembali, Juventus Siap Sodori Paulo Dybala Kontrak Baru

Sebelumnya, Mourinho sempat menukangi Inter Milan dari 2008 hingga 2010.

Di Inter, Mourinho sukses mempersembahkan treble winners pada musim 2009-2010.

Dengan bergabung ke Roma, Mourinho juga akan kembali bekerja bersama mantan anak asuhnya di Manchester United, Chris Smalling dan Henrikh Mkhitaryan.

Mourinho juga baru saja menjalani pertandingan debut di AS Roma dengan menggulung klub Serie D, Montecatini, dengan skor 10-0 di Trigoria, Kamis (15/7/2021) waktu setempat.

Dalam sesi wawancara, Smalling memberikan tanggapannya soal dilatih kembali oleh Mourinho.

Smalling juga menyadari bahwa media akan mengungkit hubungannya dengan Moruinho pada masa lalu.

Baca Juga: Cocoklogi Hubungan Raja Gol EURO dan Juara Piala Dunia, Cristiano Ronaldo Bakal Senang Dengernya

"Penunjukkan Mourinho cukup mengejutkan bagi sebagian besar dari kami, tapi ada kegembiraan dari semua orang," kata Smalling seperti dilansir BolaSport.com dari BBC. 

"Saya tahu bahwa media akan mengungkit sesuatu tentang hubungan saya dengan Mourinho pada masa lalu."

"Akan tetapi, dari sudut pandang pribadi, itu adalah hal yang baik karena saya pernah bermain di bawah asuhannya."

Baca Juga: Usung Skema Tiga Bek, Pelatih Anyar Inter Milan Bakal Pertahankan Trio Bek Warisan Antonio Conte

"Kami juga telah memenangkan trofi bersama di Man United. Mourinho menjadikan saya sebagai kapten di salah satu final, yakni final Piala Liga Inggris."

"Saya juga memiliki kesempatan untuk bermain di bawah sesoarang yang Anda kenal dengan baik, sosok yang sukses serta sangat bertekad untuk menang semua piala adalah hal yang positif," tutur Smalling melanjutkan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)