Jelang Olimpiade Tokyo 2020 - Meski Grogi, Peselancar Rio Waida Berusaha Fokus

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 22 Juli 2021 | 16:35 WIB
Peselancar Indonesia, Rio Waida, akan terjun pada Olimpiade Tokyo 2020. (DOK. NOC INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Peselancar Indonesia, Rio Waida, berusaha untuk tetap fokus meski dilanda rasa grogi karena tampil untuk kali pertama pada Olimpiade Tokyo 2020.

Rio Waida adalah salah satu atlet Tanah Air yang akan melakoni debut penampilan pada ajang Olimpiade.

 

Hal ini membuat Rio merasa grogi.

Baca Juga: Promotor Harap Anthony Joshua vs Tyson Fury Digelar Tahun Depan

Meski grogi, peselancar berusia 21 tahun itu mengaku akan berusaha untuk tetap tenang dan fokus demi bisa memberi penampilan terbaik saat pertandingan berlangsung.

"Pasti ada rasa grogi, tetapi karena saya sudah sering ikut pertandingan, sudah mempunyai pengalaman, saya harus rileks dan fokus kepada diri sendiri," kata Rio dalam rilis pers KOI, dikutip BolaSport.com dari Antaranews.

"Jika bisa berselancar seperti biasa, pasti saya bisa mengalahkan lawan. Jadi, saya harus fokus kepada diri sendiri," ucap dia menegaskan.

Baca Juga: Bursa Taruhan pun Yakin Valentino Rossi Bakal Pensiun dari MotoGP

Sejak tiba di Tokyo pada Minggu (18/7/2021), Rio Waida mengaku sudah mulai menjajal ombak di Pantai Tsurigasaki yang menjadi lokasi perlombaan.

Rio berlatih selama dua hari di Pantai Tsurigasaki.

Selama menjalani latihan, pria kelahiran Saitama, Jepang, itu, mencoba delapan papan selancar untuk mencari papan terbaik untuk dipakai bertanding.

Baca Juga: Eko Roni Saputra Bakal Tampil di ONE Championship: Battleground II

"Saya mencoba beberapa papan dan sudah menemukan papan yang bagus," ujar Rio.

"Latihan juga berlangsung baik. Ombak saat itu masih kecil, tetapi menjelang pertandingan akan ada badai, jadi kondisi akan berbeda."

"Saya sekarang mencoba untuk tetap fit dan siap untuk bertanding," kata dia lagi.

Sementara itu, pelatih yang mendampingi Rio Waida, Tipi Jabrik, optimistis anak asuhnya akan mampu mengatasi berbagai macam kondisi ombak di Pantai Tsurigasaki.

"Kondisi ombak seperti apapun, kami sudah menyiapkan strategi untuk Rio karena ombak kecil atau besar kemampuannya sudah sangat bagus," ucap Tipi.

"Apalagi di Jepang, kondisi air tidak terlalu dingin dan juga tidak terlalu panas. Jadi, Rio punya kesempatan untuk tampil dengan baik," kata dia menjelaskan.

Baca Juga: Valentino Rossi Diharapkan Gabung VR46 dan Jadi Tandem Luca Marini

Rio Waida lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 setelah menerima slot kosong yang ditinggalkan Shun Marakami.

Shun Murakami yang melaju ke babak final di El Savador, sudah dinyatakan lolos saat tampil pada ISA World Surfing 2019.

Oleh sebab itu, Rio Waida mendapatkan kesempatan memakai slot peninggalan Shun Murakami karena berstatus peselancar terbaik kedua Asia dalam ISA World Surfing 2019.