Bek Persija Jakarta Kenang Momen Bermain di Olimpiade 2008 Beijing

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 24 Juli 2021 | 06:15 WIB
Bek asal Italia, Marco Motta, memastikan keluarganya baik-baik saja di tengah pandemi Covid-19 yang menghantam negara asalnya. (MEDIA PERSIJA)

Sebelumnya timnas Italia keluar sebagai juara Grup D dengan mengemas tujuh poin.

Baca Juga: Laga Klub Ryuji Utomo di Liga Super Malaysia Ditunda usai 2 Pemain Positif COVID-19

Azzurri berhasil menang melawan Honduras dan Korea Selatan serta bermain imbang kontra Kamerun.

Bermain untuk timnas Italia di Olimpiade sangat tidak bisa dilupakan oleh Marco Motta.

Ia pun membagikan kisahnya di instagramnya yang dilihat BolaSport.com.

Baca Juga: Rencana Kick Off 20 Agustus, Jadwal Liga 1 Sudah Disusun

"Pasti pengalaman terbaik dalam hidup saya sebagai atlet karena mewakili bangsa sendiri di Olimpiade adalah sesuatu yang unik," ucap Marco Motta.

Marco Motta pun memberikan dukungan doa kepada tim Italia di Olimpiade 2020 Jepang.

Meskipun dalam Olimpiade 2020 Jepang, timnas Italia tidak ikut berpartisipasi di cabang sepak bola.

"Semoga beruntung untuk semua atlet yang mewakili Italia untuk Olimpiade 2020 Tokyo," tutup Marco Motta.