Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020 - Praveen/Melati Menang Susah Payah atas Wakil Australia

By Delia Mustikasari - Sabtu, 24 Juli 2021 | 11:02 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, pada simulasi Olimpiade Tokyo 2020 di pelatnas Cipayung, Jakarta, Kamis (17/6/2021). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, memetik kemenangan perdana pada penyisihan Grup C Olimpiade Tokyo 2020.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti susah payah meraih kemenangan atas Simon Leung Wing Hang/Gronya Somerville (Australia), 20-22, 21-17, 21-13 pada laga yang berlangsung di Musashino Forest Sports Plaza, Sabtu (24/7/2021).

Jalannya pertandingan

Kedua pasang pemain saling bergantian mencetak poin sejak awal gim pertama 2-2.

Leung/Somerville lalu memimpin 4-2.

Praveen/Melati berusaha mendekat 3-4, tetapi Leung/Somerville menjauh 6-4.

Praveen/Melati menipiskan jarak 6-7 dan berhasil menyamakan kedudukan 8-8.

Praveen/Melati lalu berbalik memimpin 10-8 dan unggul pada interval 11-8.

Selepas jeda interval, Praveen/Melati lalu menjauh 13-8 setelah mencetak dua poin beruntun.

Leung/Somerville mengejar ketinggalan 9-13.