Hobi Baru Kiper PSS Sleman, Pelihara Ikan Koi

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 26 Juli 2021 | 17:15 WIB
Kiper PSS Sleman, Ega Rizky, saat membela PSS Sleman melawan Arema FC pada pekan pertama Liga 1 2019 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada 15 Mei 2019. (PSSSLEMAN.ID)

BOLASPORT.COM - Penjaga gawang PSS Sleman, Ega Rizky, punya hobi baru untuk menghilangkan rasa bosan ketika di rumah saja.

Selain latihan mandiri, selama PPKM Darurat ini Ega juga disibukkan dengan peliharaan barunya yaitu Ikan Koi.

Selain latihan mandiri, skuat PSS membuat progran latihan khusus untuk dilakukan di masa PPKM ini.

Di antaranya latihan virtual lewat Zoom setiap pagi.

“Kegiatan saya setiap hari pasti ada latihan mandiri, sesuai dengan instruksi pelatih. Tapi saya juga punya kegiatan baru selama di rumah yaitu memelihara Ikan Koi,” kata Ega, Senin (26/07/21) siang.

Agar makin menarik, ia tak segan untuk membangun kolam khusus Ikan Koi di halaman rumahnya.

Baca Juga: Kompatriot Lionel Messi Konsultasi ke Psikolog demi Kurangi Jumlah Kartu Kuning

Hal ini sudah dipersiapkan Ega dari beberapa waktu lalu.

“Memelihara Ikan Koi ini kegiatan yang cukup asik, dan sangat membantu saya supaya tidak jenuh dan nyaman di rumah, apalagi selama masa PPKM ini,” tambahnya.

Di tengah keasyikan dengan hobi barunya itu, Ega juga menambah porsi latihan sendiri, selain menjalankan latihan sesuai instruksi pelatih kiper, Carlos Salomao.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Marcus/Kevin Ingin Dapat Emas Usai Lolos ke Perempatfinal, tetapi...

“Pastinya nambah latihan sendiri untuk feeling bola. Kalau latihan kiper ada tangkap bola bawah, bola atas, crossing."

PSS Sleman
Kiper PSS Sleman, Ega Rizky, melakukan hobi memelihara ikan Koi

"Latihannya juga hanya di halaman rumah aja, soalnya memang tidak boleh ke lapangan,” jelas Ega.

Ega tak menampik bahwa PPKM memang berimbas pada kesiapan tim untuk mengadapi kompetisi.

Baca Juga: Paul Pogba Bisa Tinggalkan Manchester United, Hampir Gabung ke PSG

Namun ia sadar bahwa yang dilakukan pemerintah saat ini adalah demi kepentingan keselamatan dan kesehatan bersama.

“Saya dukung program pemerintah dengan diberlakukannya PPKM ini."

"Semoga upaya ini bisa menurunkan angka kasus Covid-19 dan sepakbola Indonesia bisa segera bergulir kembali,” harapnya.