Olimpiade Tokyo 2020 - Seperti Biasa, Ganda Campuran China Amankan Gelar Juara sebelum Final Dimulai

By Diya Farida Purnawangsuni - Kamis, 29 Juli 2021 | 15:10 WIB
Pasangan ganda campuran China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, berpose di podium kampiun setelah memenangi babak final Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (21/7/2019). (DWI WIDIJATMIKO/BOLASPORT.COM)

Di atas kertas, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong lebih diunggulkan meraih medali emas ketimbang Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping.

Selain karena peringkat dunia yang satu setrip lebih baik, catatan pertemuan Zheng/Huang dengan Wang/Huang juga sangat baik.

Sejarah mencatat, dua pasangan ganda campuran Negeri Tirai Bambu itu sudah 15 kali bertanding.

Dari 15 laga tersebut, Zheng/Huang tampil dominan atas Wang Huang dengan catatan kemenangan sebanyak 13 kali.

Dua kemenangan yang diraih Wang/Huang masing-masing terjadi pada final Fuzhou China Open 2019 dan final BWF World Tour Finals 2018.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Demi Rekor, Zohri Lakoni Adaptasi Startingblock