Sandy Walsh Terang-terangan Sebut Indra Sjafri Jadi Penghambat Naturalisasinya

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 9 Agustus 2021 | 08:15 WIB
Sandy Walsh resmi memperpanjang kontrak empat tahun bersama klub Belgia, KV Mechelen (Dokumen KV Mechelen)

Proses naturalisasinya belum diproses oleh PSSI sehingga Sandy pun belum bisa menegaskan kewarganegaraanya sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).

Baru-baru ini, kepada salah satu media Belgia, GVA, Sandy terang-terangan menyebut satu sosok yang menghambat proses naturalisasinya.

Sosok yang dimaksud adalah Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.

Menurut Sandy, pengalaman buruk Indra Sjafri dengan pemain naturalisasi asal Eropa di masa lalu membuat proses naturalisasinya jadi terhambat.

Baca Juga: Real Madrid Vs AC Milan Lebih dari Sekadar Ujicoba - Debut David Alaba di Kampung Halaman hingga Ajang Jual 3 Pemain

Padahal, Sandy mengaku sudah sempat berkomunikasi dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

"Saya sudah punya bayangan bisa tampil di beberapa pertandingan internasional (bersama timnas Indonesia) pada awal Juni," ucap Sandy dikutip Bolasport.com dari GVA.

"Sebelumnya saya sudah menjalin komunikasi dengan pelatih timnas. Pertandingannya juga digelar di Dubai, yang lebih terjangkau (jaraknya)."

"(Penghambat) utamanya adalah Direktur Teknik (Indra Sjafri) yang menahan proses naturalisasi sekarang ini," tutur Sandy Walsh.

Baca Juga: Korban Laga Pramusim Liverpool, Andrew Robertson Alami Engkel Terkilir sampai Susah Berjalan