Efek Lionel Messi, Media Sosial PSG Alami Lonjakan Followers Signifikan

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 11 Agustus 2021 | 16:45 WIB
Pengumuman resmi Lionel Messi gabung Paris Saint-Germain di situs klub pada Rabu (11/8/2021) dini hari WIB. (PSG.FR)

Dilansir BolaSport.com dari L'Equipe, PSG mendapatkan 1,2 juta followers baru di berbagai media sosial dalam tiga hari.

Di akun Instagram, PSG kebanjiran 850 ribu followers baru sejak Jumat (6/8/2021), serta 200 ribu pengikut baru di Facebook.

Sementara itu, di Twitter, berbagai halaman dalam bahasa Inggris, Spanyol, Portugis, dan Arab, juga ada penambahan followers baru.

Baca Juga: Ada Banyak Alasan, Jack Grealish Tak Bisa Tolak Manchester City

Twitter versi bahasa Spanyol, naik dari 600 pengikut baru per hari menjadi 8.500 sejak Jumat (6/8/2021).

Catatan jumlah followers media sosial PSG tersebut belum termasuk dengan kenaikan pengikut baru pada hari Senin (8/8/2021).

"Jika kami menambahkan halaman Twitter dan YouTube, kami mencapai 1,2 juta followers baru untuk PSG dalam tiga hari, tidak termasuk followers baru pada hari Senin," kata Christopher Toutin yang merupakan spesialis analisis jejaring sosial dari platform Talkwalker.