Chelsea Sukses Raih Piala Super Eropa, Thomas Tuchel Kehilangan Satu Pemain

By Sandi Lathunusa - Kamis, 12 Agustus 2021 | 07:15 WIB
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, harus kehilangan satu pemainya setelah The Blues sukses meraih Piala Super Eropa. (TWITTER.COM/SQUAWKANEWS)

Villarreal baru bisa menyamakan kedudukan lewat Gerard Moreno pada menit ke-73.

Meskipun berhasil merengkuh Piala Super Eropa, Chelsea harus kehilangan satu pemainnya akibat cedera.

Pemain yang dimaksud adalah sang pencetak gol, Hakim Ziyech.

Ziyech mengalami cedera bahu setelah dirinya bertabrakan dengan pemain Villarreal, Juan Foyth, pada menit ke-43.

Laga pun harus dihentikan selama beberapa menit agar Ziyech dapat memperoleh pertolongan medis.

Christian Pulisic pun ditunjuk Thomas Tuchel untuk menggantikan posisi dari Ziyech.

Baca Juga: Tumben Tak Senyum, N'Golo Kante Pimpin Chelsea Bawa Trofi Liga Champions Jelang Kick-off Piala Super Eropa