Mundur Lagi, PT LIB Sesuaikan Jadwal Kick-off Liga 1 2021/2022

By Wila Wildayanti - Kamis, 12 Agustus 2021 | 15:45 WIB
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, sedang wawancara eksklusif dengan BolaSport.com pada 19 November 2020 (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Drektur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita mengaku pihaknya akan menyesuaikan jadwal Liga 1 2021-2022 setelah kompetisi kembali diundur.

Seperti diketahui, Liga 1 2021 sebelumnya dijadwalkan bakal bergulir 20 Agustus mendatang.

Namun, setelah Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali melakukan koordinasi dengan berbagai pihak akhirnya Liga 1 2021 diundur.

Baca Juga: Mengintip Gaji Pemain Baru PSG - Lionel Messi Tertinggi, Sergio Ramos Kasta 2

Menpora mengumumkan bahwa Liga 1 2021 diundur hingga 27 Agustus mendatang.

Hal ini dilakukan karena baik Menpora, PSSI, dan juga PT LIB masih menunggu surat rekomendasi dari BNPB.

Dengan ini, tentu saja jadwal Liga 1 pun mengalami perubahan karena sebelumnya telah dirancang untuk bergulir pada 20 Agustus 2021.

Menanggapi ini, Akhmad Hadian Lukita mengatakan bahwa perubahan itu memang terjadi.

Baca Juga: Milomir Seslija Miliki Rencana Jangka Panjang untuk PSM Makassar dalam Mengarungi Liga 1 2021

Tetapi tidak berdampak banyak dengan persiapan Liga 1 2021 karena PT LIB langsung menyesuaikan.

“Iya, masalah jadwal ini pasti ada revisi dan penyesuaian terkait dengan penundaan satu pekan tersebut. Tetapi hanya sedikit saja,” ujar Akhmad Hadian kepada awak media, Kamis (12/8/2021).