Kevin Diks Tampil Luar Biasa di Kualifikasi UEFA Conference League, Timnas Indonesia Harus Siap Gigit Jari

By Rinaldy Azka Abdillah - Jumat, 13 Agustus 2021 | 12:00 WIB
Pemain keturunan Indonesia-Belanda, Kevin Diks. (Instagram/@kevindiks2)

BOLASPORT.COM - Pemain berdarah Indonesia dan Belanda, Kevin Diks tampil sangat luar biasa dalam ajang kualifikasi UEFA Conference League.

Bermain untuk wakil Denmark, Copenhagen, dirinya sukses membawa timnya mengalahkan wakil dari Bulgaria, Loko Plovdiv dengan skor 4-2, Jumat (13/8/2021) dini hari.

Luar biasanya lagi, Kevin Diks yang bermain sebagai fullback berhasil mencetak dua gol pada pertandingan tersebut.

Gol Kevin Diks dicetak pada menit ke-11 dan menit ke-20.

Baca Juga: Dua Harapan Pemain Asing Persik Kediri di Hari Ulang Tahunnya

Sementara dua gol Copenhagen lainnya dicetak oleh Pep Mas pada menit ke-40 dan Daramy pada menit ke-48.

Berkat kemenangan tersebut Copenhagen berhasil melenggang ke babak selanjutnya dan akan menantang Sivasspor, wakil dari Turki.

Sejauh ini, Kevin Diks tercatat sudah menorehkan tiga gol dan satu assist di UEFA Conference League.

Baca Juga: Ranking FIFA Agustus 2021 - Timnas Indonesia Turun Lagi, Thailand Paling Merana