Tiga Kalimat Pertama Raphael Varane Usai Gabung Manchester United

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 16 Agustus 2021 | 04:00 WIB
Raphael Varane resmi diperkenalkan Manchester United dihadapan publik pada laga perdana Liga Inggris 2021-2022. (TWITTER.COM/SIARANBOLALIVE)

BOLASPORT.COM - Raphael Varane menyampaikan tiga kalimat perdana usai resmi bergabung dengan Manchester United.

Raphael Varane resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Manchester United pada Sabtu (14/8/2021) malam WIB.

Perkenalan Raphael Varane tepat terjadi sebelum kick-off laga pembuka Manchester United di Liga Inggris 2021-2022 melawan Leeds United di Old Trafford.

Dalam pengenalannya, Varane berjalan memasuki stadion di depan 75 ribu pendukung setia Setan Merah.

Baca Juga: Nomor 14 Barcelona Diambil Alih, Nomor 10 Lionel Messi Diwariskan ke Coutinho?

Bek timnas Prancis tersebut tampak memegangi seragam bernomor punggung 19.

Nomor tersebut sebelumnya dikenakan oleh winger muda asal Pantai Gading, Amad Diallo.

Peresmian Varane terasa begitu ikonik mengingat setelah seremonial dirinya diperkenalkan dihadapan publik, Man United meraih kemenangan telak 5-1 atas Leeds United.

Publik Old Trafford sebelumnya harap-harap cemas mengingat Varane tak kunjung diperkenalkan secara resmi.