Pernah Jadi Incaran Shin Tae-yong, Pemain Asal Aceh Ini Diboyong Klubnya ke Serbia

By Hugo Hardianto Wijaya - Sabtu, 21 Agustus 2021 | 08:45 WIB
Pemain asal Indonesia, Khuwailid Mustafa, saat mengikuti pemusatan latihan bersama Qatar SC di Serbia. (Instagram Qatar SC)

BOLASPORT.COM - Pemain Liga Qatar yang pernah menjadi incaran Shin Tae-yong, Khuwailid Mustafa, baru saja menyelesaikan pemusatan latihan bersama Qatar SC di Serbia.

Karier pemain asal Indonesia, Khuwailid Mustafa, di Liga Qatar tampaknya semakin lancar.

Pemain berdarah Aceh itu termasuk dalam pemain utama klubnya, Qatar SC, yang diboyong untuk menjalani pemusatan latihan di Serbia.

Dilansir Bolasport.com dari Instagram resmi klub, pemusatan latihan ini sudah berlangsung sejak awal Agustus lalu.

Baca Juga: Simone Inzaghi Bongkar Alasan Romelu Lukaku Ngotot Pulang ke Chelsea

Selama TC di Serbia, Qatar SC menggelar tiga laga uji coba.

Laga pertama melawan klub Arab Saudi, Al-Qadisiyah FC, laga kedua menghadapi timnas Oman, dan laga terakhir melawan klub Serbia, FK Raderniki.

Dari ketiga uji coba itu, Qatar FC hanya mendapatkan satu kemenangan yakni 2-1 saat menghadapi FK Raderniki.

Sementara dua laga lainnya berakhir dengan kekalahan.

Baca Juga: Striker Garang Diego Costa Tak Segan Jegal Ibu Sendiri Demi Klub Barunya

Mereka kalah 1-3 dari Al-Qadisiyah dan kalah 1-2 dari timnas Oman.

Khuwailid Mustafa sendiri baru bergabung dengan Qatar SC pada November 2020 lalu.

Sayangnya, pada gelaran Liga Qatar musim 2020/2021, Khuwailid Mustafa lebih banyak memanaskan bangku cadangan ketimbang turun bermain di lapangan hijau.

Sejak November 2020, Mustafa tercatat baru tampil satu kali di liga, itu pun cuma bermain selama delapan menit pada laga pamungkas melawan Al-Sadd SC, 9 April 2021.

Baca Juga: Demi Wujudkan 2 Ambisi, Cristiano Ronaldo Pilih Bertahan di Juventus hingga 2022

FACEBOOK.COM/KhuwailidMustafa
Pemain asal Indonesia Khuwailid Mustafa berselebrasi usai menjuarai Liga Qatar U-23 bersama Al-Duhail di Stadion Abdullah bin Khalifa, Minggu (14/4/2019).

Dengan keikutsertaannya dalam pemusatan latihan Serbia, besar kemungkinan bila Khuwailid Mustafa akan lebih banyak mendapat kesempatan bermain bersama Qatar SC musim ini.

Sebelumnya, nama Mustafa sempat ramai jadi perbincangan netizen Indonesia sekitar dua tahun lalu setelah

mencetak gol di semifinal Piala Liga Golden Box, yang mengantar timnya, Al-Duhail U-19, ke babak final.

Dalam pertandingan tersebut, gol Khuwailid terjadi padapada menit ke-67 kala kedudukan imbang 1-1 dengan Qatar SC U-19.

Baca Juga: Yang Hilang Sudah Tergantikan, Inter Milan Bakal Tetap Kesusahan

Sayangnya, Khuwailid dan Al-Duhail U-19 gagal juara setelah kalah dari Al-Sadd dengan skor 1-2 di final.

Namanya kembali mencuat pada awal 2021 lantaran digadang-gadang menjadi incaran pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Bocoran itu diketahui lewat ucapan penerjemah Shin Tae-yong, Jeong Seok-seo, dalam live Instagram di akun pribadinya, Senin (25/1/2021).

Jeong Seok-seo menjawab pertanyaan salah satu penonton live Instagramnya yang menanyakan soal Khuwailid Mustafa.

"Iya iya, memang kami sedang lihat juga pemain itu (Khuwailid Mustafa)," jawab Jeong Seok-seo singkat, seperti dikutip Bolasport.com dari Instagramnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)