Ole Gunnar Solskjaer Beberkan Alasan Manchester United Rekrut Raphael Varane

By Sandi Lathunusa - Sabtu, 21 Agustus 2021 | 15:45 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, membeberkan alasan Setan Merah merekrut Raphael Varane. (TWITTER.COM/SIARANBOLALIVE)

Pada 2011, Sir Alex Ferguson yang menjabat pelatih Man United kala itu berhasrat merekrut Varane dari Lens.

Akan tetapi, Varane lebih memilih untuk bergabung dengan tim raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.

Pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, berharap kehadiran Varane yang akan berduet dengan Harry Maguire dapat membuat lini pertahanan Setan Merah tampil lebih solid.

Dalam sesi wawancara, Solskjaer juga membeberkan alasan Setan Merah merekrut Varane pada bursa transfer musim panas ini.

Menurut Solskjaer, Varane memiliki perasaan untuk membela Man United.

"Bukan rahasia lagi bahwa kami dekat atau kami berada di sana ketika Varane memutuskan untuk bergabung dengan Real Madrid 10 tahun lalu," kata Solskjaer seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

Baca Juga: Manuel Locatelli dan Cristiano Ronaldo, dari Penonton YouTube Jadi Teman