Demi Nonton Pacquiao Vs Ugas, Monster KO Didikan Mayweather Hampir Kehilangan Nyawa

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 22 Agustus 2021 | 23:35 WIB
Mantan petinju, Floyd Mayweather Jr. (kiri), bersama petinju besutannya, Gervonta Davis. (TWITTER.COM/MACLIFEOFFICIAL)

Beruntung, insiden yang dekat dengan maut itu tidak sampai membuat Gervonta Davis dan penumpang lainnya kehilangan nyawa.

Petinju berjuluk Tank itu mengabarkan melalui media sosialnya bahwa dia baik-baik saja pasca-kecelakaan tersebut.

"Pesawat itu jatuh. Pesawat bahkan tidak lepas landas. Pesawat nyaris lepas landas, tetapi tidak sampai lepas landas," kata Davis saat mendokumentasikan momen melalui sesi Instagram Live.

"Saya baik-baik saja," ucap Davis menegaskan, dikutip BolaSport.com dari Boxing Scene.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Gervonta Davis (@gervontaa)

Mengutip ESPN, tidak ada korban jiwa dari insiden yang menimpa Davis dan penumpang lainnya.

Menurut Kepala Batalyon untuk Penyelamatan Kebakaran Fort Lauderdale, Stephen Gollan, tidak ada penumpang yang diangkut secara medis dari tempat kejadian.

Meski demikian, mental Davis tampaknya terguncang setelah selamat dari tragedi kecelakaan pesawat.

Baca Juga: Meski Honda Sedang Butut-bututnya, Marc Marquez Pede Bisa Kejar Gelar MotoGP 2021 dengan 1 Syarat