Bawa Chelsea Tekuk Arsenal, Romelu Lukaku Sudah Buktikan Diri

By Lariza Oky Adisty - Senin, 23 Agustus 2021 | 06:20 WIB
Penyerang Chelsea, Romelu Lukaku, mencetak gol ke gawang Arsenal pada pertandingan pekan kedua Liga Inggris di Stadion Emirates, London, Inggris, Minggu (22/8/2021) (BBC)

Ia sempat mampir ke Manchester United dan Inter Milan sebelum ‘pulang’ ke Stamford Bridge. 

Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, puas dengan penampilan dan gol pemain berusia 28 tahun itu. 

“Lukaku memulai musim 2021-2022 dengan sangat baik. Dia sempat mengalami kesulitan pada awal pertandingan, tetapi bisa menyatu dengan tim,” kata Tuchel, dikutip BolaSport.com dari BBC. 

Baca Juga: Pecah Telur Setelah 10 Tahun, Romelu Lukaku Nyekor dan Bawa Chelsea Permalukan Arsenal di Babak Pertama

“Dia sudah membuktikan nilai dirinya untuk tim. Lukaku bekerja sama dengan solid bersama Mason Mount serta Kai Havertz. Penampilan Lukaku memberikan tambahan yang tak kami punyai sebelumnya.” 

Chelsea bermain sangat lugas. Lukaku bisa mempertahankan bola dan memenangi duel satu lawan satu sehingga membuat dirinya menjadi sosok berbahaya.” 

Lebih lanjut, Tuchel menilai timnya sudah mengambil alih kendali laga sejak menit pertama. 

Baca Juga: Bukan Romelu Lukaku, Pemain Ini yang Seharusnya Dijual Manchester United

“Pertandingan tadi sangat bagus sejak awal. Chelsea mengendalikan permainan sejak menit pertama selama 90 menit.” 

“Betul, saya sempat merasa Chelsea ceroboh pada babak pertama dan gampang kehilangan bola. Hanya, Chelsea pantas menang.” 

“Kemenangan ini adalah cara terbaik memulai musim kompetisi, yaitu dengan tidak kebobolan atau memberikan kans kepada tim lawan untuk mencetak gol.” tutur pelatih asal Jerman itu. 

Tiga poin dari Emirates membuat Chelsea kini memuncaki klasemen sementara Liga Inggris dengan 6 poin.