Kondisi Fisik Makin Pulih, Marc Marquez Tebar Ancaman pada Sisa MotoGP 2021

By Muhamad Husein - Senin, 23 Agustus 2021 | 10:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat beraksi pada balapan seri ke-10 MotoGP Styria 2021, di Red Bull Ring, Minggu (8/8/2021). (TWITTER.COM/HRC_MOTOGP)

Memasuki jeda kompetisi, dia fokus pada pemulihan dan menatap dua balapan ganda di Austria dengan optimistis. 

Pada balapan pertama dan kedua, pembalap bernomor 93 itu mencatatkan finis ke-8 dan ke-15. 

Namun, dia memberikan catatan pada balapan kedua bahwa kondisi fisiknya sudah mulai membaik. 

Dia bisa bersaing dengan berada di grup terdepan pada balapan flag to flag hingga akhirnya dia crash saat lap-lap terakhir. 

Baca Juga: Setelah Nyaris Dapat di Red Bull Ring, Valentino Rossi Akhirnya Naik Podium Lagi

Marquez kemudian yakin situasi akan berubah di sisa kejuaraan karena bisa finis tiga besar. 

"Tentunya Anda tidak bisa memenangkan banyak balapan (12 kemenangan) seperti 2019," kata Marquez dikutip BolaSport.com dari Motosan.es.

"Tetapi, Anda bisa berjuang di kejuaraan dunia dengan mencapai tiga besar lebih sering."

"Dan saya berpikir begitu karena alasan sederhana, dari keterbatasan fisik, atau karena kurang memperhatikanya, saya jauh lebih baik."

"Saya selalu bisa menebusnya dan motor sangat membantu. Sekarang kondisi fisiknya saya memungkinkan untuk mengendarai motor tapi tidak untuk melakukan hal magis," tutur Marquez.

Baca Juga: Meski Honda Sedang Butut-bututnya, Marc Marquez Pede Bisa Kejar Gelar MotoGP 2021 dengan 1 Syarat