Arsenal Bobrok, Nasib Mikel Arteta di Ujung Tanduk, Antonio Conte Merapat

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 24 Agustus 2021 | 16:50 WIB
Antonio Conte dikabarkan siap merapat ke Arsenal setelah Mikel Arteta tak mampu memberikan performa terbaik untuk klub. (PREMIER LEAGUE)

BOLASPORT.COM - Antonio Conte dikabarkan siap merapat ke Arsenal setelah Mikel Arteta tak mampu memberikan performa terbaik untuk klub.

Arsenal benar-benar mengalami masa-masa suram pada awal musim Liga Inggris 2021-2022.

Dari dua laga awal yang mereka jalani, Arsenal selalu kalah dan gagal mencetak satu gol pun.

Catatan buruk tersebut bahkan merupakan kali pertama sepanjang sejarah klub.

Sejak keikutsertaan mereka di divisi teratas sepak bola Inggris, Arsenal tidak pernah mengalami dua kekalahan secara beruntun di dua laga awal tanpa mencetak satu gol pun.

Baca Juga: Jadi yang Terburuk Sepanjang Sejarah, Arsenal Kini Layak Disebut Tim Medioker

Tak hanya itu, bahkan kekalahan pertama Arsenal didapatkan dari tim promosi, Brentford.

Kini, Arsenal terjerembap di posisi ke-19 klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022.

Arsenal berada di atas Norwich City, yang berada di dasar klasemen karena kebobolan tujuh gol tanpa mencetak gol sama sekali.

Penampilan buruk The Gunners pun menuai kritikan banyak pihak, tak terkecuali para pendukung setia mereka.

Namun, hal tersebut dijawab santai oleh pelatih Arsenal, Mikel Arteta.

Baca Juga: Romelu Lukaku Lakukan Kebiasaan, Fan Inter Milan Geger Sampai Sebut Pengkhianat

Arteta justru menyebut bahwa dirinya mendapatkan dukungan dari para penonton saat laga berlangsung.

"Saya melihat banyak hal positif dengan penonton dan tim hari ini," ucap Arteta seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.

TWITTER.COM/CLOCKENDNEWS
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, saat memimpin sesi latihan.

"Pada akhirnya, saya tidak melihat reaksi buruk dari pemain mana pun. Namun, itu pendapat saya," lanjut Arteta.

Pernyataan Arteta itu nampaknya tak menggambarkan posisinya yang saat ini sudah berada di ujung tanduk.

Masih menurut laporan Mirror, Arsenal dikabarkan sudah mulai mempertimbangkan untuk memecat Arteta.

Baca Juga: Granit Xhaka Desak Rekan Setimnya untuk Bersatu dan Tidak Biarkan Kritikus Bunuh Semangat Arsenal

Bahkan, Arsenal sudah mengantongi calon pengganti Arteta, yakni Antonio Conte.

Conte sebelumnya sempat hampir sepakat untuk melatih rival sekota Arsenal, Tottenham Hotspur.

Namun, perbedaan visi dan kesepakatan gaji membuat Conte mengurungkan niatnya menukangi Spurs.

TWITTER.COM/INTER_EN
Ekspresi eks pelatih Inter Milan, Antonio Conte, dalam laga Liga Italia kontra Spezia di Stadion Alberto Picco, Rabu (21/4/2021).

Kini, mantan pelatih Chelsea itu telah disiapkan untuk menggantikan posisi Arteta.

Akan tetapi, pihak manajemen klub masih memberikan kesempatan kepada Arteta untuk memperbaiki performa Arsenal.

Baca Juga: Kekalahan Arsenal Bikin Mikel Arteta Dirundung Suporter yang Murka

Pelatih asal Spanyol itu memiliki waktu hingga Oktober sebelum jeda internasional kedua untuk mengembalikan performa Arsenal.

Jika gagal, bukan tidak mungkin Conte akan segera mengisi kursi kepelatihan Arsenal.