Ada Bandung dan Jakarta, Berikut Kota yang Diperbolehkan Gelar Liga 1 2021

By Arif Setiawan - Selasa, 24 Agustus 2021 | 21:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, berkunjung ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (6/3/2020). (MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORTCOM)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memberikan informasi terkait kota di Jawa yang diperbolehkan menggelar Liga 1 2021.

Dalam hal ini, Iriawan menyebut untuk sekarang ada empat wilayah yang diberikan izin tersebut.

Empat wilayah tersebut yakni Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan Semarang.

"Kita mengacu data yang ada di Satgas Covid-19 dari PPKM Jawa-Bali," kata Iriawan kepada awak media termasuk BolaSport.com, pada Selasa (24/8/2021).

"Sementara yang dipersilahkan adalah Jabodetabek, Bandung Raya, Surabaya Raya, dan Semarang Raya," ujarnya.

Baca Juga: Jelang Liga 1 2021, Arema FC Rekrut Sosok Baru di Jajaran Pelatih

Dari situlah, akhirnya Jakarta dipilih menjadi tempat berlangsungnya pembukaan Liga 1 2021.

Nantinya, pada pertandingan pertama Liga 1 2021 bakal mempertemukan Bali United versus Persik Kediri.

Duel Bali United melawan Persik Kediri dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Sabtu, (27/8/2021).

Baca Juga: Lee Chong Wei Dukung Keputusan BAM Kirim Pemain Muda ke Piala Sudirman dan Thomas -Uber

"Kita uji dulu di Jakarta," ucap Iriawan.

"Maka ditentukan nanti kick-off pertandingan dengan prokes akan berlangsung di GBK yang pertama," ujarnya.

Tangkap layar jumpa pers/ BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSi, Mochamad Iriawan dalam jumpa pers Kerja sama PSSI dan tujuh universitas Rabu (18/8/2021).

Sementara itu, pada pekan pertama Liga 1 2021 sendiri bakal memainkan tiga laga.

Baca Juga: Pemain Timnas Jepang Jadi Korban Rasisme di Liga Skotlandia

Dua pertandingan lainnya masih akan berlangsung diwilayah Jabodetabek.

Di hari kedua, Persipura Jayapura bakal bertemu dengan Persita Tangerang di Stadion Pakansari, Bogor, pada Sabtu (28/8/2021).

Sehari setelahnya, Bhayangkara FC berjumpa Persiraja Banda Aceh di Indomilk Arena, Tangerang pada Minggu (29/8/2021).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)