Si Penista Tinju Bikin Klaim Sembarangan, Setarakan Diri dengan Mike Tyson dan Muhammad Ali

By Agung Kurniawan - Kamis, 26 Agustus 2021 | 17:50 WIB
Youtuber yang berusaha menjadi petinju, Jake Paul. (TWITTER.COM/BOXINGSCENE)

TWITTER.COM/BOXINGSCENE
Mantan juara kelas welter UFC, Tyron Woodley (kiri) bersama petinju abal-abal, Jake Paul (kanan) saat sesi tatap muka, di Amerika Serikat, Kamis (4/6/2021).

Dalam tiga laga tersebut, Jake Paul selalu membukukan kemenangan KO.

Kepercayaan diri Jake Paul tidak hanya berkembang soal kemampuan dalam beradu pukul tetapi juga daya tarik dalam bisnis pertarungan.

Pria asal Amerika Serikat itu mengklaim setara dengan petinju besar seperti Muhammad Ali, Mike Tyson, hingga Floyd Mayweather Jr.

Baca Juga: Paralimpiade Tokyo 2021 - Ni Nengah Widiasih Raih Medali Pertama untuk Indonesia

"Saya berada di jalur untuk menjadi petinju berhadiah terbesar di dunia," kata Jake Paul dalam podcast Last Stand bersama Brian Cluster, dilansir dari Dailystar.

Ali, Tyson, dan Mayweather merupakan petinju yang tak hanya berkualitas tetapi juga menarik animo besar penggemar di setiap pertandingan mereka.

Alhasil menghadapi sosok seperti mereka pun menjadi impian karena tak cuma menawarkan gengsi tetapi juga bayaran tinggi.

"Untuk anak-anak, saya terlihat seperti Mike Tyson," kata Jake Paul.

"Kakek Anda punya Muhammad Ali dan Mike Tyson, ayah Anda punya Floyd Mayweather, generasi ini punya Jake Paul," imbuhnya.

Baca Juga: Dikira Tak Akui Kekalahan, Manny Pacquiao 'Disentil' Michael Bisping