Kesampingkan Lawan Perdana, Borneo FC Doakan Tiga Laga Awal Liga 1 2021 Berjalan Lancar

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 27 Agustus 2021 | 15:30 WIB
Paulo Sitanggang mengikuti latihan dengan skuad Borneo FC (BORNEO FC)

Baca Juga: Bermain di Tempat Impian, Penyerang Bali United Pede Hadapi Persik

Adapun Borneo FC masih menanti jadwal sembari berharap tiga pertandingan awal di atas berlangsung tanpa kendala.

Apabila mengacu jadwal lama, Boaz Solossa dkk bakal bersua tim besutan Aji Santoso, Persebaya Surabaya.

“Kalau merujuk jadwal sebelumnya pada awal Juli sebelum akhirnya ditunda, Borneo FC akan bertemu dengan Persebaya," ucap Manajer Borneo FC, Farid Abubakar.

"Namun jadwal tersebut bakal berubah seiring adanya uji coba tiga pertandingan pertama nanti,” imbuh Farid.

“Nanti kalau tiga pertandingan awal dianggap lancar, maka jadwal akan dirilis kembali. Dari situ kami bisa tahu kapan main dan siapa lawan kami,” terangnya.

Lanjut Farid, skuad Borneo FC saat ini belum melakukan persiapan apapun terkait keberangkatan ke Jakarta, lokasi series pertama digelar.

Pihaknya baru mempersiapkan koper ketika ada kepastian jadwal kompetisi dari PT LIB.

“Nanti kalau tiga pertandingan awal dianggap lancar, maka jadwal akan dirilis kembali. Dari situ kami bisa tahu kapan main dan siapa lawan kami," tuturnya.