Cuma Fabio Quartararo yang Paling Paham Kekuatan Motor Yamaha

By Agung Kurniawan - Rabu, 1 September 2021 | 17:40 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat mengaspal pada MotoGP Inggris 2021. (TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP)

BOLASPORT.COM - Pengamat MotoGP, Dennis Noyes, menilai hanya Fabio Quartararo yang betul-betul memahami kekuatan motor Yamaha.

Fabio Quartararo kembali membuktikan diri bahwa tim Monster Energy Yamaha tidak salah memilih dia sebagai pembalap reguler mereka.

Dalam balapan terakhir, MotoGP Inggris 2021, yang berlangsung di Sirkuit Silverstone, Quartararo tampil ciamik di atas motor YZR-M1.

Start dari urutan ketiga, Quartararo tampil nyaris tanpa cela selama menjalani 20 putaran balapan.

Baca Juga: Pengamat MotoGP Ungkap Sisi Baik Insiden Marc Marquez di Silverstone

Pembalap Prancis berjuluk El Diablo itu pun meraih kemenangan dan membawa pulang 25 poin dari MotoGP Inggris 2021.

Penampilan apik yang ditunjukkan Quartararo ini mengundang perhatian Dennis Noyes.

Melalui sebuah wawancara, Noyes menyebut kemenangan Quartararo di Silverstone akan membuatnya semakin dekat dengan gelar juara.

Hingga berakhirnya MotoGP Inggris 2021, Quartararo masih berada di puncak klasemen sementara pembalap dengan 206 poin.

Baca Juga: Bocoran Gaji Andrea Dovizioso di Yamaha Setara Bayaran Maverick Vinales di Aprilia