Tendangan Penaltinya Ditepis Bocah 19 Tahun, Cristiano Ronaldo Bilang Begini

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 2 September 2021 | 08:30 WIB
Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, memberikan komentar soal tendangan penaltinya yang ditepis bocah 19 tahun. (TWITTER.COM/EURO2020)

BOLASPORT.COM - Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, memberikan komentar soal tendangan penaltinya yang ditepis bocah 19 tahun.

Cristiano Ronaldo memperkuat timnas Portugal dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa melawan timnas Republik Irlandia pada Kamis (2/9/2021) pukul 01.45 WIB.

Berduel di Stadion Algarve, Cristiano Ronaldo membawa timnas Portugal menaklukkan timnas Republik Irlandia dengan skor 2-1. 

Selecao das Quinas sebenarnya kebobolan lebih dulu dengan gol Republik Irlandia yang dicetak John Egan pada menit 45+1. 

Lalu, pada pengujung laga (menit ke-89 dan 90+5), CR7 sukses menyumbangkan dua gol untuk memastikan kemenangan Portugal. 

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Jadi Pahlawan Usai Tampar Bek Lawan, Ronaldo Bawa Portugal Tekuk Rep Irlandia

Ronaldo sebenarnya berpeluang untuk mencetak gol lebih awal dan membuat Portugal unggul lebih dulu. 

Namun, tendangan penaltinya pada menit ke-15 digagalkan oleh kiper Republik Irlandia yang baru berusia 19 tahun, Gavin Bazunu. 

Usai pertandingan, CR7 memberikan komentarnya soal kegagalan mencetak gol penalti tersebut.