Persebaya Boyong 28 Pemain Termasuk 4 Legiun Asing ke Jakarta untuk Hadapi Liga 1

By Wila Wildayanti - Kamis, 2 September 2021 | 16:15 WIB
Taisei Marukawa dan Bruno Moreira saat berada di dalam bus menuju Jakarta, Kamis (2/9/2021). (Instagram/ @officialpersebaya)

Pelatih Persebaya, Aji Santoso juga memastikan bahwa kondisi anak asuhnya tak akan terpengaruh.

Sebab untuk perjalanan menuju Jakarta juga sudah sesuai dengan program yang diatur tim pelatih.

Baca Juga: PT LIB Sebut Kompetisi Liga 1 akan Tuntas pada April 2022

“Kalau dibilang ideal, ya seharusnya kemarin (1 September 2021),” ujar Aji Santoso sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

“Tapi kalau berangkat Rabu siang kita sampai malam dini hari malah merepotkan, karena waktu tiba ada serangkaian test yang dilakukan. Jadi lebih baik waktu libur latihan ini kita perjalanan ke Jakarta,” ucapnya.

Baca Juga: Hasil Drawing Cabor Sepak Bola PON Papua 2021, PSSI Berharap Berjalan Lancar

Lebih lanjut, mantan pelatih Persela Lamongan itu juga ikut memboyong dua pemainnya yang sedang mengalami cedera.

Seperti diketahui, Arif Satria sedang mengalami cedera pada tumitnya, begitu pula dengan Satria tama yang masih cedera.

Aji mengaku sebelumnya dua pemain itu direncanakan untuk tak dibawa ke Jakarta.

Baca Juga: Kenal Egy Maulana Vikri Sejak di Polandia, Direktur FK Senica Jelaskan Proses Rekrut Messi Indonesia

Namun, pada akhirnya Aji memutuskan untuk membawa pemain-pemain tersebut karena mereka dinilai sudah lebih baik.

“Dia sudah melakukan tes, ada perkembangan baik. Jadi kami bawa akhirnya,” tuturnya.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Akui Menit Bermain Jadi Alasan Sesungguhnya Hengkang dari Lechia Gdansk dan Berlabuh di FK Senica