Dipulangkan Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Gabung Man United Lebih Cepat

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 3 September 2021 | 06:10 WIB
Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, dipulangkan dari tugas internasional sehingga bisa bergabung Manchester United lebih cepat. (TWITTER.COM/SPORF)

BOLASPORT.COM - Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, dipulangkan dari tugas internasional sehingga bisa bergabung dengan Manchester United lebih cepat. 

Cristiano Ronaldo sukses membawa timnas Portugal meraih kemenangan saat menjamu timnas Republik Irlandia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa pada Kamis (2/9/2021) pukul 01.45 WIB.

Dalam laga yang digelar di Stadion Algarve itu, Cristiano Ronaldo mencetak brace untuk membawa timnas Portugal menang dengan skor 2-1 atas timnas Republik Irlandia. 

Brace Ronaldo tak hanya membawa Portugal memenangi laga, tetapi juga membuat dirinya kini resmi menjadi pencetak gol terbanyak (111) di level internasional. 

Baca Juga: Komentar Cristiano Ronaldo Usai Salip Ali Daei dan Jadi Manusia Tertajam di Level Timnas

CR7 mengalahkan rekor striker legendaris timnas Iran, Ali Daei, yang mengoleksi 109 gol. 

Akan tetapi, Ronaldo justru dipulangkan lebih cepat oleh Portugal meskipun masih ada agenda dua laga lagi. 

Dengan demikian, peraih lima Ballon d'Or ini bisa bergabung dengan rekan-rekan setimnya di Manchester United lebih cepat.

Menurut laporan Daily Mail yang dikutip BolaSport.com, Portugal telah mengizinkan Ronaldo meninggalkan skuad setelah sesi pemulihan pada Kamis (2/8/2021) pagi waktu setempat. 

Portugal memutuskan untuk membebastugaskan Ronaldo lebih awal lantaran sang megabintang mendapatkan kartu kuning dalam laga kontra Republik Irlandia. 

Wasit Matej Jug mengganjar Ronaldo dengan kartu kuning karena melakukan selebrasi yang cukup emosional saat mencetak gol kedua untuk Portugal pada pengujung laga. 

Dalam selebrasinya, Ronaldo berlari ke pinggir lapangan sambil membuka jersi miliknya. 

Baca Juga: Tendangan Penaltinya Ditepis Bocah 19 Tahun, Cristiano Ronaldo Bilang Begini

Sebelumnya, CR7 juga mendapatkan kartu kuning dalam pertandingan melawan timnas Serbia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, 28 Maret 2021. 

Akibatnya, Ronaldo terkena akumulasi kartu dan harus melewatkan pertandingan kualifikasi lainnya saat bertandang ke markas timnas Azerbaijan di Stadion Olimpiade Baku pada Selasa (7/9/2021) pukul 23.00 WIB.

Mantan pemain Juventus ini juga akan melewatkan pertandingan persahabatan melawan timnas Qatar di Debrecen, Hungaria, Sabtu (4/9/2021) pukul 23.45 WIB.

Pembebasan lebih awal dari tugas internasional tersebut dapat memungkinkan Ronaldo untuk segera bergabung dengan rekan setimnya di Manchester United.

Ronaldo bisa menghabiskan lebih banyak waktu bersama Setan Merah sebelum pertandingan debut pada periode keduanya di Man United.

Dia diperkirakan akan memulai debutnya saat Manchester United menjamu Newcastle United di Old Trafford dalam laga pekan keempat Liga Inggris 2021-2022, Sabtu (11/9/2021) pukul 21.00 WIB.

Sejak resmi memutuskan untuk kembali ke Old Trafford, Ronaldo memang belum menginjakkan kaki di Manchester. 

Baca Juga: Calon Penonton Debut Ronaldo di Man United Dipalak Hampir Rp50 Juta

Dia merampungkan proses tes medis terpisah di Lisabon, Portugal untuk syarat transfer ke Manchester United.

Di ibu kota Portugal itu, Ronaldo mendarat langsung setelah berpamitan dari Juventus dan menetap di sana untuk menjalani latihan bersama timnas Portugal.

Manchester United memboyong Ronaldo dengan biaya 23 juta euro (sekitar Rp 388 miliar) dari Juventus di bursa transfer musim panas 2021.