Valtteri Bottas Gantikan Kimi Raikkonen di Alfa Romeo pada F1 2022

By Delia Mustikasari - Senin, 6 September 2021 | 19:30 WIB
Pembalap Mercedes, Valtteri Bottas, meraih pole position pada kualifikasi F1 GP Austria di Red Bull Ring, Austria, 4 Juli 2020. (TWITTER.COM/F1)

BOLASPORT.COM - Pembalap Finlandia, Valtteri Bottas, akan menggantikan Kimi Raikkonen yang pensiun dalam susunan pembalap Alfa Romeo Formula 1 musim 2022.

Kepastian nasib Valtteri Bottas ini membuka jalan bagi George Russell ke Mercedes untuk bertandem dengan Lewis Hamilton pada F1 2022 yang diharapkan akan dikonfirmasi dalam beberapa hari mendatang.

Valtteri Bottas telah mencetak sembilan kemenangan selama lima tahun bersama Mercedes. Dia memainkan peran kunci dalam membantu Mercedes mengamankan gelar juara dunia konstruktor berturut-turut untuk mempertahankan rekor tak terkalahkan di era hybrid V6.

Baca Juga: Valentino Rossi Ingin Pensiun Lebih Awal, tetapi Orangtua Mencegahnya