Sudah Cetak Selusin Gol untuk Norwegia, Erling Haaland Masih Belum Bahagia

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 9 September 2021 | 00:30 WIB
Bintang timnas Norwegia, Erling Haaland, masih belum bahagia meski berhasil mencetak selusin atau 12 gol untuk negaranya. (TWITTER.COM/UFOFICIAL__)

BOLASPORT.COM - Bintang timnas Norwegia, Erling Haaland, masih belum bahagia meski berhasil mencetak selusin gol untuk negaranya.

Erling Haaland menjadi bintang kemenangan timnas Norwegia dalam laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa melawan timnas Gibraltar pada Selasa (7/9/2021) malam waktu setempat atau Rabu dini hari WIB. 

Bermain di Stadion Ullevaal, Oslo, Haaland mencetak hat-trick untuk kemenangan 5-1 tuan rumah atas Gibraltar. 

Ketiga gol Haaland masing-masing dicetak pada menit ke-27, 39, dan 90+1 untuk melengkapi lesakan Kristian Thorstvedt (22') dan Alexander Sorloth (59'). 

Adapun Gibraltar hanya mampu membalas satu gol melalui aksi Reece Styche pada menit ke-43.

Berkat gol ke gawang Gibraltar, Haaland kini tercatat telah mengoleksi 12 gol hanya dalam 15 pernampilannya untuk Norwegia. 

Baca Juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Haaland dan Depay Sama-sama Monster, Belanda Tuntaskan Balas Dendam

Kendati demikian, bomber Borussia Dortmund itu tak bahagia dengan pencapaian tersebut. 

Haaland merasa dirinya perlu mencetak lebih banyak gol lagi dengan jumlah melebihi total pertandingan yang dilakoninya.