Jumpa Liverpool di Liga Champions, AC Milan Diminta Waspadai Mo Salah

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 10 September 2021 | 22:30 WIB
Mohamed Salah menuntut kenaikan gaji yang signifikan seiring tuntutan kontrak baru bagi dirinya di Liverpool. (TWITTER.COM/FOOTBALL_TALK)

Perjumpaan kedua tim pada laga perdana di Liga Champions musim ini turut menyita perhatian dari mantan striker I Rossoneri, Alberto Gilardino.

Alberto Gilardino, yang ikut menghadapi Liverpool pada final Liga Champions 2006-2007, memperingatkan AC Milan untuk mewaspadai satu pemain The Reds.

Baca Juga: Selain Sir Alex, Ini Orang yang Turut Berperan dalam Pemulangan Cristiano Ronaldo

Pemain yang dimaksud oleh Gilardino adalah penyerang sayap asal Mesir, Mohamed Salah.

Mohamed Salah pernah menjadi rekan setim Gilardino di Fiorentina pada 2014-2015.

Salah, yang ketika itu berstatus sebagai pemain pinjaman dari Chelsea, bermain bareng Gilardino selama setengah musim.

Kala itu, Mo Salah bermain bagi Fiorentina sebanyak 26 penampilan di lintas kompetisi dengan mengemas 9 gol.

Kini, setelah bermain untuk Liverpool sejak musim panas 2017, Mo Salah menjelma menjadi predator mematikan di lini depan.

Baca Juga: Pujian Setinggi Langit Pelatih Timnas Argentina untuk Lionel Messi

Selama berseragam Liverpool, pemain berusia 29 tahun tersebut tercatat menorehkan 127 gol dari 206 pertandingan di semua kompetisi.