Arema FC Tuai Kritikan Seusai Gagal Menang di Pekan Kedua Liga 1 2021

By Alif Mardiansyah - Selasa, 14 September 2021 | 13:30 WIB
Skuat Arema FC sedang melakukan briefing dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Arema FC mendapatkan kritikan karena belum mampu meraih kemenangan pada pekan kedua Liga 1 2021 melawan Bhayangkara FC.

Dalam laga pekan kedua Liga 1 2021, Arema FC bertanding menghadapi Bhayangkara FC pada 12 September 2021.

Duel antara Arema FC kontra Bhayangkara FC dilaksanakan di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat.

Pertandingan melawan Bhayangkara FC sejatinya bisa menjadi kesempatan Arema FC meraih kemenangan perdana di Liga 1 2021.

Sebab pada laga pertamanya di Liga 1 2021, Arema FC hanya puas bermain imbang 1-1 dengan PSM Makassar di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat (5/9/2021).

Sedangkan Bhayangkara FC berhasil menang 2-1 atas Persiraja Banda Aceh, 29 Agustus 2021.

Baca Juga: Rahasia Persib Bandung Berhasil Gaet Pemain-pemain Baru Berkualitas

Meskipun secara statistik hasil akhir di Liga 1 2021 lebih unggul, namun Bhayangkara FC nampak kesulitan mengalahkan Arema FC.

Bhayangkara FC sempat unggul satu angka terlebih dahulu atas Arema FC  pada menit ke-65.

Baca Juga: Di Thailand, Zlatan Ibrahimovic KW Pendam Hasrat Main di Indonesia

Keunggulan Bhayangkara FC tersebut tercipta lewat sundulan Ezechiel N'Douassel.

Akan tetapi, Arema FC tidak butuh waktu lama untuk menciptakan satu gol balasan.

Tujuh menit berselang dari gol Bhayangkara FC, Arema FC mampu melesakkan satu gol melalui sontekan kaki kanan Dendi Santoso.

Baca Juga: VIDEO - Seusai Menghadapi Persita, Satu Pemain Persib Bonyok

Skor akhir, Arema FC bermain seri 1-1 melawan Bhayangkara FC.

Hasil imbang melawan Bhayangkara FC membuat Arema FC kembali gagal memetik kemenangan hingga pekan kedua Liga 1 2021.

Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana, nampak memberikan kritikan atas hasil seri timnya menghadapi Bhayangkara FC.

Baca Juga: Marko Simic Marah Seusai Persija Gagal Menang Lawan PSIS Semarang

Hal itu disampaikan oleh Gilang Pramana lewat unggahan Instagram-nya, 12 September 2021.

Sosok yang dijuluki Juragan 99 tersebut menilai hasil imbang Arema FC seakan-akan seperti menelan kekalahan.

Gilang Widya Pramana juga menyebut ada karakter yang hilang dalam permainan Arema FC saat melawan Bhayangkara FC.

Baca Juga: Persija Belum Menang di Liga 1 2021, Marko Simic Beri Komentar

Yang dimaksud karakter permainan gaya malangan tersebut yakni Arema FC berjuang maksimal demi meraih hasil yang terbaik.

"Imbang rasa kalah," tulis Gilang Widya Pramana seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya, Minggu (12/9/2021).

"Hari ini (12 September 2021), permainan (Arema FC) gaya malangan tidak terlihat."

Baca Juga: Rahasia PSIS Semarang Bisa Gagalkan Kemenangan Persija Jakarta

Gilang Widya Pramana pun meminta maaf kepada para pendukung Arema FC karena timnya gagal mempersembahkan kemenangan.

Selain itu, Gilang Pramana juga mengatakan akan melakukan evaluasi dalam menatap laga selanjutnya di Liga 1 2021.

"Maaf untuk permainan dan hasil pertandingan hari ini (seri melawan Bhayangkara FC)," tambah Gilang Widya Pramana.

Baca Juga: Mengejutkan, Eks Persija Ini Nyaris Permalukan Mantan Pelatih PSG

"Kami evaluasi untuk pertandingan berikutnya."

Dalam pertandingan selanjutnya, Arema FC akan berhadapan dengan PSS Sleman pada pekan ketiga Liga 1 2021.

Laga antara Arema FC versus PSS Sleman bakal berlangsung pukul 18.15 WIB, 19 September 2021.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)