Proyek Cristiano Ronaldo Gagal karena Juventus Tak Mampu Tumbuh dengan Superstar

By Rebiyyah Salasah - Selasa, 14 September 2021 | 20:25 WIB
'Proyek' Cristiano Ronaldo di Juventus mengalami kegagalan karena Si Nyonya Tua tak mampu tumbuh bersama seorang superstar. (TWITTER.COM/JUVENTUSFC)

BOLASPORT.COM - 'Proyek' Cristiano Ronaldo di Juventus mengalami kegagalan karena Si Nyonya Tua tak mampu tumbuh bersama seorang superstar. 

Juventus mendatangkan Cristiano Ronaldo dari Real Madrid pada 2018 dengan ekspektasi yang besar. 

Salah satu harapan Juventus adalah Cristiano Ronaldo bisa membawa tim mengangkat trofi Liga Champions yang terakhir kali mereka raih pada 1995-1996. 

Harapan itu terbilang wajar mengingat Cristiano Ronaldo merupakan pesepak bola dengan gelar Liga Champions terbanyak, yakni lima trofi. 

Ronaldo juga merupakan pencetak gol terbanyak Liga Champions sepanjang masa. 

Namun, hingga akhirnya memutuskan kembali ke Manchester United pada musim panas 2021, Ronaldo gagal memenuhi ekspektasi Juventus

Baca Juga: Isi Pidato Cristiano Ronaldo Sebelum Debut Kedua di Man United, Kuat dan Menggugah Semangat

Jangankan juara, CR7 bahkan tak mampu membawa Juventus melewati partai perempat final kompetisi antarklub di Benua Biru tersebut. 

Meskipun demikian, kegagalan itu diyakini bukan karena Ronaldo, melainkan karena ketidakmampuan Juventus sendiri.