Serang PSG Lagi, Bos LaLiga Sebut Klub Anyar Lionel Messi Curang dan Beda Kelas dengan Real Madrid

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 16 September 2021 | 04:30 WIB
Para pemain baru Paris Saint-Germain (PSG) resmi diperkenalkan dihadapan para pendukung. (TWITTER.COM/PSG_ENGLISH)

"Peraturan untuk mengontrol finansial di Liga Prancis telah gagal, mereka merugikan pasar Eropa," ujar Tebas.

Baru-baru ini, Tebas kembali menyerang klub raksasa Prancis itu.

Pria berusia 59 tahun itu membandingkan keberhasilan Real Madrid dalam mengelola finansialnya selama pandemi COVID-19 dengan bagaimana PSG bekerja.

Tebas juga menyebut PSG sebagai klub curang karena telah melanggar aturan FFP.

"Saya menegaskan bahwa sepak bola Spanyol tidak bangkrut," ucap Tebas seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.

Baca Juga: Man United Kalah, Solskjaer Keterlaluan Jika Tak Segera Takut Dipecat

"Baik Real Madrid maupun Barcelona."

"Setidaknya ada 80 persen klub di Eropa yang kondisinya jauh lebih buruk."

"Mengenai Real Madrid, saya pikir mereka adalah klub yang paling baik dalam mengelola pandemi, dengan upaya besar ketika harus mengurangi tagihan upah mereka."