Stadion My Dinh Dikritik Buruk, Klub V-League Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah Timnas Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022

By Metta Rahma Melati - Kamis, 16 September 2021 | 11:15 WIB
Nguyen Quang Hai merayakan gol yang membawa Vietnam unggul 1-0 atas Arab Saudi di babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, Kamis (2/9/2021) di Riyadh. (TWITTER @AFCASIANCUP)

BOLASPORT.COM - Klub V-League mengajukan diri untuk menjadi tuan pertandingan timnas Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia menyusul Stadion Nasional My Dinh yang dinilai buruk.

Klub yang mengajukan diri sebagai tuan rumah ialah Hai Phong FC.

Hai Phong FC mengusulkan stadion mereka Lach Tray sebagai tuan rumah timnas Vietnam untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia menyusul komentar buruk Stadion My Cinh.

Senin, Ketua klub Van Tran Hoan mengirim proposal ke Hai Phong City People’s Committee and Hai Phong’s Department of Culture and Sports untuk berdiskusi dengan Federasi Sepak Bola Vietnam soal menjadi tuan rumah pertandingan Vietnam melawan Arab Saudi pada 16 November dan China pada 1 Februari 2022 di Stadion Lach Tray.

Baca Juga: Seusai Laga Pekan Kedua Liga 1 2021, Persib Disindir Bek Persita

"Setelah pertandingan dengan Australia, Stadion My Dinh telah menerima umpan balik negatif tentang kondisi lapangan dan ini mempengaruhi citra negara," kata Hoan dilansir BolaSport.com dari Vn Express.

"Oleh karena itu, kami ingin menjadi tuan rumah pertandingan berikutnya di Lach Tray. Stadion kami baru saja direnovasi dan itu sangat bagus.

"Jika Komite Rakyat kota setuju, kami akan terus bekerja sama dengan VFF dalam proposal ini," ujarnya.

Pelatih Australia, Graham Arnold mengeluhkan kualitas lapangan yang buruk di Stadion Mu Dinh yang menyebabkan kesulitan bagi tim.

Pada pertandingan melawan Vietnam, Australia menang dengan skor 1-0.

"Tim perlu bermain di tempat yang bagus dan Lach Tray dapat memenuhi persyaratan," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Director of Vietnam’s National Sports Complex Nguyen Trong Ho memberikan tanggapannya.

Baca Juga: Mulai Dari Tendangan Kungfu 2.0 Hingga Insiden Berdarah Gelandang Persib, Ini Kilas Balik Pekan Kedua Liga 1 2021

"Stadionnya baik-baik saja. Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) telah menguji dan mengevaluasi dengan cermat sebelum memutuskan untuk membiarkannya menjadi tuan rumah pertandingan di sana," ujarnya.

Pejabat VFF pun mengatakan pihaknya belum menerima dokumen proposal dari Hai Phong FC.

Peluang stadion Lach Tray untuk menjadi tuan rumah tipis karena regulasi AFC.

Adapun misalnya, venue harus memiliki bandara internasional, hotel bintang lima, dan tempat latihan berkualitas dekat stadion.