Sikap PSIM Yogyakarta Satu Grup dengan Persis Solo di Stadion Manahan

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 17 September 2021 | 17:30 WIB
Klub Liga 2 2020, PSIM Yogyakarta (Media PSIM Yogyakarta)

BOLASPORT.COM - PT Liga Indonesia Baru telah menetapkan bahwa PSIM Jogja akan bermain di Grup C fase awal Liga 2 2021.

Grup tersebut dihuni oleh Persis Solo (tuan rumah), PSG Pati, Persijap Jepara, dan Hizbul Wathan FC.

PSSI dan PT LIB memang membagi grup ini berdasarkan zonasi dari domisili asal klub peserta Liga 2 musim ini, dan memutuskan bahwa tetap akan ada tuan rumah untuk setiap grup.

“Secara tim, kami pastikan PSIM siap dan sudah sangat menantikan kompetisi kembali bergulir."

"Terima kasih untuk usaha keras dari PSSI dan PT LIB untuk menggulirkan kembali kompetisi di masa yang tidak biasa seperti sekarang,” ungkap Farabi Firdausy, manajer PSIM.

Keberadaan PSIM dan Persis di grup yang sama tentunya menjadi perhatian.

Baca Juga: Kekecewaan Mikel Arteta Lihat Para Rival Berlaga di Liga Champions

Terlebih, Persis dalam grup ini akan menjadi tuan rumah putaran pertama.

Menyikapi hal tersebut, PSIM berharap semuanya berjalan aman demi kelancaran kompetisi Liga 2.