Cederanya Koko Ari Berdampak kepada Kekalahan Persebaya dari PSM

By Rinaldy Azka Abdillah - Sabtu, 18 September 2021 | 23:15 WIB
Aji Santoso dalam kesempatan pre match press conference pada Senin (22/3/2020) di Bandung. (Media Persebaya)

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya harus mengakui keunggulan lawannya, PSM Makassar di lanjutan pekan ketiga Liga 1 2021, Sabtu (18/9/2021).

Persebaya Surabaya kalah dari PSM Makassar dengan skor cukup telak 3-1.

Anco Jansen menjadi sosok penting kemenangan PSM Makassar atas Persebaya Surabaya.

Dilihat dari permainannya, sisi kanan Persebaya Surabaya habis digempur oleh para pemain PSM Makassar.

Baca Juga: Kebobolan 7 Gol dalam 3 Laga, Pelatih Persiraja: Ini PR yang Berat

Saat itu sisi kanan Persebaya Surabaya diisi oleh Mokhamad Syaifuddin.

Pada babak pertama kedudukan sudah 3-1 keunggulan untuk PSM Makassar.

Baru memasuki babak kedua Mokhamad Syaifuddin digantikan oleh Ady Setiawan.

Menurut pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso pergantian tersebut akibat dari terbatasnya stok bek kanan.

Baca Juga: Lupakan Marc Klok, Pelatih Persija Pilih Fokus dengan Pemain yang Ada

Biasanya sisi tersebut diisi oleh Koko Ari, namun karena cedera pemain tersebut tak bisa dimainkan.

"Ya memang dengan cederanya Koko Ari itu memang kami tidak memiliki banyak stok di sisi kanan.

"Yang ada memang pemain berpengalaman itu si Syaifuddin, maka saya siapkan dia di babak kedua saya paksakan dia main di posisi kanan," katanya saat jumpa pers selepas laga yang juga dihadiri Bolasport.com via Zoom, Sabtu (18/9/2021).

Ady Setiawan sendiri merupakan salah satu pemain muda yang dimiliki Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Angelo Alessio Akui Persija Tak Pernah Berniat Melepas Marc Klok

Tak memungkiri akibat kelalahan itu Aji Santoso mengaku cukup kecewa.

Apalagi ia menilai seluruh gol yang dicetak oleh PSM Makassar merupakan kesalahan dari para pemainnya.

Padahal jika kesalahan tidak banyak dilakukan, Aji Santoso yakin timnya bisa memenangkan pertandingan.

Alasannya karena timnya terlebih dahulu unggul dari PSM Makassar.

Baca Juga: Tak Berhenti Cetak Gol, Penampilan Paulo Henrique Kejutkan Pelatih Persiraja

"Cadangan Syaifudin juga masih pemain muda. Tetapi yang jelas saya sendiri cukup kecewa dengan kekalahan ini.

"Seharusnya kami bisa menang karena kesalahan-kesalahan yang dilakukan pemain-pemainkami sendiri dari gol pertama, kedua, dan ketiga itu bukan melalui proses tapi karena kesalahan pemain saya," jelasnya.

Atas kekalahan tersebut Persebaya Surabaya harus turun dari posisinya di klasemen sementara Liga 1 2021.

Jika sebelumnya berada diurutan kedelapan, saat ini turun ke posisi 10.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2021 - PSM Makassar Menang Dramatis atas Persebaya

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)