Maverick Vinales Tak Kecewa Belum Raih Hasil Bagus dengan Aprilia

By Muhamad Husein - Senin, 20 September 2021 | 18:15 WIB
Maverick Vinales menjalani tes privat bersama Aprilia di Sirkuit Misano, Italia, 31 Agustus 2021. (INSTAGRAM.COM/MAVERICK12OFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Pembalap Aprilia Gresini, Maverick Vinales, tidak kecewa dengan hasil yang didapatkannya pada balapan MotoGP San Marino 2021.

Maverick Vinales finis di posisi ke-13 dari balapan MotoGP San Marino yang digelar di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (19/9/2021).

Hasil tersebut lantas tidak membuat kecewa Maverick Vinales yang baru mencatatkan penampilan kedua bersama Aprilia.

Pembalap asal Spanyol itu sempat menunjukkan potensi besar saat menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas (free practice/FP) kesatu.

Baca Juga: MotoGP San Marino 2021 - Vinales Puas Alami Peningkatan di Misano

Kesempatan tes privat selama dua hari bersama Aprilia memberi keuntungan tersendiri bagi Vinales dibanding sebagian besar rival-rivalnya.

Posisi Vinales juga masih cukup oke saat kualifikasi.

Vinales menempati posisi ke-10, lebih baik dari Joan Mir (Suzuki Ecstar) dan Enea Bastianini (Avintia Esponsorama), yang meraih podium.

Meski belum kembali ke level semula, Vinales tidak kecewa atas penampilannya.

Baca Juga: Dari Ide yang Bikin Vinales Pensiun Main Twitter, Morbidelli Resmi Gabung Tim Pabrikan Yamaha