RESMI - PBSI Rilis Daftar Pemain Tim Piala Thomas dan Uber 2020

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 20 September 2021 | 16:00 WIB
Aksi ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada Piala Thomas 2018. Indonesia tahun ini menjadi favorit juara Piala Thomas. (BADMINTON INDONESIA )

Enam pemain ganda putri lain juga akan memperkuat tim Indonesia pada Piala Uber 2020.

Mereka adalah Siti Fadia Silva Ramadhanti, Ribka Sugiarto, Nita Violina Marwah, Putri Syaikah, Febby Valencia Dwijayanti Gani, dan Jesita Putri Miantoro.

Kejutan muncul dari Febby Valencia Dwijayanti Gani dan Jesita Putri Miantoro yang tidak ditemani partner tanding mereka.

Febby terakhir kali bermain bersama Yulfira Barkah dalam turnamen internasional.

Baca Juga: Piala Sudirman 2021 - Rionny Mainaky Pastikan Persiapan Indonesia Sudah Matang

Duet Yulfira/Febby sebetulnya sudah menunjukkan potensi saat menjuarai Spain Masters 2021 pada Mei lalu, turnamen pertama mereka sebagai pasangan.

Adapun Jesita terakhir kali berpasangan dengan Lyanni Tria Mayasari dengan prestasi menjuarai Dutch Junior International 2020.

Tim Indonesia pada Piala Thomas 2020

Anthony Sinisuka Ginting
Jonatan Christie
Shesar Hiren Rhustavito
Chico Aura Dwi Wardoyo
Marcus Fernaldi Gideon
Kevin Sanjaya Sukamuljo
Mohammad Ahsan
Hendra Setiawan
Fajar Alfian
Muhammad Rian Ardianto
Leo Rolly Carnando
Daniel Marthin

Tim Indonesia pada Piala Uber 2020

Gregoria Mariska Tunjung
Putri Kusuma Wardani
Nandini Putri Arumni
Ester Nurumi Tri Wardoyo
Greysia Polii
Apriyani Rahayu
Siti Fadia Silva Ramadhanti
Ribka Sugiarto
Nita Violina Marwah
Putri Syaikah
Febby Valencia Dwijayanti Gani
Jesita Putri Miantoro

Baca Juga: Kantongi Rp 13,5 Miliar, Leani Ratri Oktila Jadi Atlet dengan Bonus Terbesar dari Pemerintah