Lawan Tira Persikabo, Barito Putera Siap Tampil All-out Demi Tiga Poin

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 22 September 2021 | 19:45 WIB
Pelatih Barito Putera, Djajang Nurjaman, sedang memantau para pemainnya saat melawan Persib Bandung dalam pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 4 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Barito Putera mengincar tiga poin saat bertanding melawan Tira Persikabo pada pekan keempat Liga 1 2021.

Barito Putera masih belum menemukan permainan terbaiknya.

Sampai pekan ketiga Liga 1 2021, mereka hanya bisa mengumpulkan satu poin dari hasil bermain imbang melawan Borneo FC.

Sisanya, di dua pertandingan, Laskar Antasari harus puas menelan kekalahan saat bermain melawan Persib (0-1) dan Bali United (1-2).

Padahal, lini depan mereka diisi oleh Alexander Rakic yang sempat tampil produktif mencetak gol saat bermain di Madura United dan Tira Persikabo.

Baca Juga: Aaron Chia/Soh Wooi Yik Jadi Andalan Malaysia pada Sudirman Cup 2021

Menghadapi pekan keempat melawan Tira Persikabo di Stadion Wibawa Mukti, Tangerang, Jawa Barat, Kamis (23/9/2021, Barito Putera harus bisa segera bangkit.

Pelatih Barito Putera, Djajang Nurdjaman, mengaku jika timnya sampai pekan ketiga belum pada performa terbaik.

Sehingga, dia akan berusaha meraih poin penuh pada laga melawan Tira Persikabo.

"Betul sekali kami di awal kompetisi ini kurang baik mengawali start tiga pertandingan belum meraih kemenangan," kata Djajang Nurdjaman pada konfrensi pers jelang laga melawan Tira Persikabo.

"Baru mendapat satu poin itu tetunya di luar ekspektasi."

Baca Juga: Inter Milan Rajin Cetak Gol dalam 24 Laga Beruntun, Prestasi 72 Tahun Lalu Terulang

Pelatih yang biasa disapa Djanur ini akan memanfaatkan waktu yang sempit untuk mempersiapkan pemainnya.

Apalagi, lini belakang mereka masih harus mendapatkan evaluasi karena sudah kemasukan 4 gol hingga pekan ketiga.

Persiapan di pertandigan keempat cukup baik meski lebih singkat dibandingkan persiapan sebelumnya.

Baca Juga: Jadi Anak Baru Man United, Varane Masih Tahap PDKT dengan Maguire

Djanur menambahkan jika ada beberapa pemain yang absen, yakni Bayu Pradana dan Amrizal Umanailo.

"Ada juga beberapa pemain yang tidak bisa turun besok seperti Bayu yang terkena kartu merah dan Umanailo yang juga mengalami cedera."

"Sehingga kami harus merotasi beberapa oemain di posisi tertentu," terangnya.

Baca Juga: Hadapi Persik, Pelatih PSM Makassar: Pertandingan yang Tidak Mudah

Menghadapi pertandingan yang penuh tekanan, dia menginstruksikan pemainnya agar bisa memberikan yang terbaik.

Dengan catatan kurang apik dari tiga pertandingan, tiga poin akan jadi modal besar untuk pertandingan selanjutnya.

"Karena belum mendapat kemenangan di tiga laga awal semuanya sepakat ingin all-out dan meraih tiga poin," harap Djanur.