Resmi Jadi Official Sponsor PON XX Papua 2021, Begini Harapan Milo

By Alif Mardiansyah - Rabu, 29 September 2021 | 15:45 WIB
Milo resmi menjadi sponsor PON XX Papua 2021 (Istimewa)

BOLASPORT.COM - Nestle Milo membeberkan harapannya seusai pihaknya resmi menjadi official sponsor PON XX Papua 2021.

Pengesahan Nestle Milo sebagai official sponsor PON XX Papua 2021 dilaksanakan pada 23 September 2021.

Acara peresmian Nestle Milo selaku official sponsor PON XX Papua 2021 digelar secara virtual.

Meskipun dilakukan dengan daring, namun momen Nestle Milo mengukuhkan diri sebagai official sponsor PON XX Papua 2021 berjalan begitu menarik.

Ketua Bidang Pengurus Besar PON XX Papua 2021, Roy Letlora, mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Nestle Milo yang ingin ikut andil memberikan dukungan demi menyukseskan turnamen olahraga kebanggaan Tanah Air itu.

"Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan Nestle MILO di PON XX Papua 2021," kata Roy Letlora kepada awak media, termasuk BolaSport.com.

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Kento Momota Belum Sepenuhnya 'Move On' dari Tragedi Olimpiade Tokyo 2020

"Melalui dukungan ini, kami berharap dapat memberikan energi bukan hanya bagi para atlet untuk dapat bertanding memperebutkan gelar juara tetapi juga masyarakat terutama generasi muda Indonesia untuk mencintai olahraga sebagai bagian gaya hidup sehat dan aktif."

Tak hanya perwakilan dari jajaran PON XX Papua 2021, perwakilan dari Kemenpora pun menuturkan pesan positifnya untuk Nestle Milo atas dukungannya.

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Susunan Tim Indonesia Vs Denmark, Marcus/Kevin Buka Perjuangan, Juara Olimpiade Negeri Viking Diistirahatkan

Hal itu diungkapkan oleh Deputi Bidang 4 Peningkatan Prestasi Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga, Drs. Chandra Bhakti, M.Si

"Kami turut mengapresiasi MILO yang mengajak masyarakat Indonesia untuk dapat merasakan semangat pesta olahraga nasional ini dengan tetap mematuhi protokol kesehatan," ujar Chandra.

"Kami percaya bahwa olahraga tidak hanya untuk menjaga kebugaran tubuh dan kesehatan maupun pencapaian prestasi olahraga, tetapi juga mengajarkan kita untuk menjadi individu yang sportif dan tertib, bahkan bisa menjadi sarana untuk mempersatukan Indonesia.”

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Catatan Apik Indonesia Saat Bersua Denmark pada Fase Grup

Menjadi Official Sponsor PON XX Papua 2021, Nestle Milo pun merasa berbangga.

Nestle Milo mengungkapkan harapannya setelah memberikan dukungan untuk PON XX Papua 2021.

Harapan tersebut dibeberkan oleh Business Executive Officer Beverages Business Unit PT Nestle Indonesia, Mirna Tri Handayani.

Baca Juga: Pecah Telur di PSG, Lionel Messi Optimistis dengan Trio MNM

"Kami sangat bangga dapat memberikan dukungan dalam pelaksanaan PON XX di Papua. Nestle MILO mengajak masyarakat Indonesia untuk merasakan semangat pesta olahraga nasional terbesar ini melalui beragam kegiatan menarik," ucap Mirna.

"Semoga melalui dukungan ini dapat memotivasi generasi muda untuk mencintai olahraga sejak usia dini, menumbuhkan rasa nasionalisme masyarakat Indonesia, dan memberikan semangat untuk para atlet yang akan bertanding."

"Nestle MILO percaya olahraga adalah guru terbaik yang dapat mengajarkan nilai-nilai kehidupan seperti percaya diri, pantang menyerah, sportivitas, dan kerja sama tim.

Baca Juga: BREAKING NEWS - 'Selamat Tinggal Tinju', Manny Pacquiao Umumkan Pensiun

"Semoga pelaksanaan PON tahun ini dapat berjalan dengan lancar walaupun dengan kondisi seperti saat ini. Kami ucapkan selamat bertanding bagi seluruh atlet. Tetap jaga protokol kesehatan dan Torang Bisa!."

PON XX Papua 2021 akan diikuti lebih dari 6.400 atlet dan bakal mempertandingkan 37 cabang olahraga.

Rencananya PON XX Papua 2021 diagendakan mulai 2 Oktober 2021 hingga 15 Oktober mendatang.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)