Tiga Pemain Persebaya ke Timnas Indonesia, Aji Santoso Dilema

By Wila Wildayanti - Kamis, 30 September 2021 | 10:15 WIB
Gelandang Persebaya, Ricky Kambuaya dalam pertandingan melawan PSS Sleman di laga pekan kelima Liga 1 2021, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Rabu (29/9/2021). (INSTAGRAM/ @officialpersebaya)

Baca Juga: 'Eksperimen' Lain Shin Tae-yong: Panggil 5 Pemain Liga 1 yang Tidak Ikut TC ke Timnas Indonesia

Aji Santoso bahkan mengaku bahwa komposisi pemain saat menghadapi PSS itu bisa dibilang sebagai komposisi tetap.

Walaupun ia mengaku akan ada perubahan pada laga melawan PSIS Semarang nantinya.

Mantan pelatih Persela Lamongan itu menilai bahwa rotasi akan dilakukan karena tiga pemain Persebaya akan memperkuat timnas Indonesia.

Baca Juga: Susunan Pemain Man United Vs Villarreal - Cristiano Ronaldo Masih Andalan, Setan Merah Ompong 3 Gigi

Tiga pemain Persebaya yakni Ernando Ari, Rachmat Irianto, dan Ricky Kambuaya dipanggil untuk ikut memperkuat timnas Indonesia.

“Ya tentunya yang main lawan Bhayangkara dengan hari ini tidak jauh berbeda, kecuali hanya Alwi saja,” ujar Aji Santoso dalam jumpa pers usai pertandingan yang turut dihadiri BolaSport.com.

Baca Juga: Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Minggir, Kalian Tak Sebagus Mohamed Salah

“Tetapi untuk pertandingan berikutnya, saya harus memikirkan untuk mencari solusi terbaik karena tiga pemain ke timnas Indonesia,” ucapnya.

Pelatih asal Malang itu mengaku dengan bergabungnya Ernando Ari, Rian, dan Ricky Kambuaya ke timnas tentu akan membuat tim mengalami kendala.

Kekuatan tim kebangaan Bonek itu akan berkurang karena tiga pemain tersebut merupakan pemain yang selama ini menjadi starter Persebaya.