Tak Bermaksud Mengejek, Andros Townsend Ungkap Alasan Tiru Selebrasi Cristiano Ronaldo

By Rebiyyah Salasah - Minggu, 3 Oktober 2021 | 12:15 WIB
Pemain Everton, Andros Townsend, mengaku tak bermaksud mengejek Cristiano Ronaldo dengan meniru selebrasi khas CR7 saat menghadapi Manchester United. (TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE)

Gol Andros Townsend bermula dari umpan Abdoulaye Doucoure dalam skema serangan balik. 

Townsend kemudian merangsek ke dalam kotak penalti dan melepaskan tembakan kaki kanan yang gagal diantisipasi oleh penjaga gawang Setan Merah, David de Gea.

Usai mencetak gol, Townsend melakukan selebrasi 'Siuuu' dengan berlari ke tepi lapangan kemudian melompat sekaligus membalikkan badan di udara.

Setelahnya, Townsend mendarat dengan menurunkan kedua lengannya seperti apa yang biasa dilakukan oleh Ronaldo. 

TWITTER.COM/THEELITEPUNDIT
Cristiano Ronaldo merayakan golnya untuk Manchester United ke gawang Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, 11 September 2021.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Gol Andros Townsend Nodai Laga Ke-200 Ronaldo, Man United Ditahan Imbang Everton

Tindakan Townsend menimbulkan dugaan bahwa pemain berusia 30 tahun itu tengah meledek Ronaldo. 

Namun, Townsend memastikan dirinya tak bermaksud demikian.