Arema FC Unggul 3-0 atas Persela Lamongan pada Babak Pertama

By Metta Rahma Melati - Minggu, 3 Oktober 2021 | 19:02 WIB
Sejumlah pemain Arema FC ikut merayakan selebrasi Carlos Fortes yang berhasil menciptakan gol dalam laga pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 3 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Arema FC unggul 3-0 atas Persela Lamongan pada babak pertama pada pertandingan pekan keenam Liga 1 2021/2022 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (3/10/2021) kick-off pukul 18.15 WIB.

Menit keempat, Arema FC mendapatkan sepakan pojok namun bola dapat diamankan Ravi Murdianto.

Ivan Carlos mendapat peluang pada menit keenam, sayang bola masih melebar dari gawang Adilson.

Carlos Fortes mencetak gol pada menit ke-17 setelah menerima oleh Dendi Santoso.

Gol itu bermula setelah Dendi Santoso berhasil mengambil bola dari pemain bertahan dan berhasil melakukan penetrasi dan memberikan umpan pada Fortes.

Baca Juga: Persik vs PSS Sleman Berakhir Imbang, Kedua Tim Gagal Beranjak dari Papan Bawah Klasemen

Menit ke-22, Carlos Fortes mencetak gol kedua dari luar kotak penalti pada menit ke-22. Kedudukan pun menjadi 2-0 untuk keunggulan Arema FC.

Persela mendapat sepakan bebas di depan kotak 16 pada menit ke-26, akan tetapi Ivan Carlos gagal menjadikannya gol.

Menit ke-34, Muhammad Rafli mencetak gol melalui sepakan bebas dari depan kotak penalti. Kedudukan pun menjadi 3-0 untuk keunggulan Arema FC.