Update Klasemen MotoGP 2021 - Quartararo Masih Teratas, Marquez Naik 2 Posisi

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 4 Oktober 2021 | 05:15 WIB
Para penghuni podium MotoGP Americas 2021 (dari kiri ke kanan), Francesco Bagnaia, Marc Marquez, dan Fabio Quartararo, berpose di atas podium di Circuit of the Americas, Austin, Texas, Amerika Serikat, Minggu (3/10/2021) waktu setempat. (TWITTER/MOTOGP)

Adapun juara dunia bertahan yang membela tim Suzuki Ecstar, Joan Mir, sudah dipastikan tak akan bisa mempertahankan gelarnya karena baru mengoleksi 175 poin.

Dengan poin maksimal tersisa sebanyak 75 (dari tiga balapan tersisa), Mir sudah tidak bisa lagi mengejar perolehan poin Quartararo, meskipun dia memenangi tiga balapan terakhir sekalipun.

Sementara itu, Valentino Rossi yang menambah 1 poin dari hasil finis di urutan ke-15 pada balapan MotoGP Americas 2021, tetap berada di peringkat ke-21.

Rossi, yang akan pensiun pada akhir musim ini, baru bisa mengumpulkan 29 poin dari 15 balapan.

Baca Juga: Resmi - Satu Rekor Valentino Rossi pada MotoGP Disamai Muridnya

Berikut update klasemen pembalap MotoGP 2021 seusai balapan MotoGP Americas 2021.

1. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) 254
2. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) 202
3. Joan Mir (Suzuki Ecstar) 175
4. Jack Miller (Ducati Lenovo) 149
5. Johann Zarco (Pramac Racing) 141