Tarik El Janaby Bicara Keberhasilan Cetak Gol untuk RANS Cilegon FC dan Bangga Jadi Warga Indonesia

By Abdul Rohman - Rabu, 6 Oktober 2021 | 08:15 WIB
Striker Persekat Tegal, Moniega Bagus Suwardi (kiri), sedang berebut bola dengan dua pemain RANS Cilegon FC, Tarik El Janaby (tengah) dan Bima Ragil (kanan), dalam laga pekan kedua Liga 2 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 5 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Tarik El Janaby berhasil mencetak gol perdana di Grup B Liga 2 saat RANS Cilegon FC membungkam Persekat Tegal dengan skor 2-1.

Gol tersebut dicetak Tarik El Janaby melalui tendangan penalti di menit ke-37.

Laga antara Persekat Tegal vs RANS Cilegon FC berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (5/10/2021).

Baca Juga: Lawan Taiwan yang Pincang, Shin Tae-yong Geber Latihan Intensitas Tinggi tapi Tak Beri Taktik untuk Pemain Timnas Indonesia

Dikatakan Tarik El Janaby, keberhasilan RANS Cilegon FC meraih tiga poin adalah berkat kerja semua elemen.

Kemenangan ini menjadi modal yang bagus bagi RANS Cilegon FC.

Soalnya, di laga sebelumnya, tim besutan Bambang Nurdiansyah itu kalah 1-3 dari Dewa United.