Semifinal UEFA Nations League - Belgia Beruntung, Prancis Tak akan Diperkuat Gelandang dengan 6 Paru-paru dan 36 Kaki

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 7 Oktober 2021 | 13:45 WIB
Timnas Belgia beruntung karena timnas Prancis tak akan diperkuat gelandang dengan 6 paru-paru dan 36 kaki. Siapa pemain tersebut? (TWITTER.COM/BVBBUZZ)

"Mujurnya, ada kondisi yang menguntungkan kami karena N'Golo Kante tidak akan bermain."

"Kante seperti punya enam paru-paru dan tiga puluh enam kaki!" ucap Witsel berkelakar.

Kante sendiri memang dikenal sebagai gelandang yang tak kenal lelah ketika bermain di lapangan. 

Baca Juga: Bebas dari Omelan meski Telat Latihan, Semua Memang Sayang Kante

Gelandang berusia 30 tahun ini memiliki keunggulan dalam hal daya jelajah yang tinggi.

Pada final Liga Champions 2020-2021 antara Chelsea dan Manchester City misalnya, Kante berlari hampir di semua area lapangan. 

Menurut data heatmap yang dikutip BolaSport.com WhoScored, Kante terlihat bergerak dari kotak penalti Chelsea hingga kotak penalti Manchester City.

Dia nyaris berada di mana-mana untuk menyetop aliran bola Man City dan mengontrol tempo permainan tim. 

Keunggulan Kante itu bahkan sempat membuat mantan bek Chelsea, Marcel Desailly, berkelakar: "Jika 70 persen bumi ditutupi oleh air, maka sisanya akan ditutupi oleh N’Golo Kante."