Kegagalan di Periode Pertama Bersama Chelsea Bantu Lukaku Miliki Mentalitas dan Pola Pikir

By Sandi Lathunusa - Selasa, 12 Oktober 2021 | 00:30 WIB
Romelu Lukaku mengatakan bahwa kegagalannya di periode pertama bersama Chelsea membantunya memiliki mentalitas dan pola pikir yang dibutuhkan. (TWITTER.COM/FANCYDIMARIA_)

BOLASPORT.COM - Romelu Lukaku mengatakan bahwa kegagalannya di periode pertama bersama Chelsea membantunya memiliki mentalitas dan pola pikir yang dibutuhkan.

Romelu Lukaku memutuskan untuk kembali ke Chelsea pada bursa transfer musim panas 2021.

Chelsea memboyong Lukaku dari Inter Milan dengan harga sebesar 115 juta euro atau setara dengan Rp 1,8 triliun.

Lukaku untuk kedua kalinya berseragam Chelsea.

Sebelumnya, bomber asal Belgia itu sempat bermain untuk Chelsea pada 2011 hingga 2014.

Akan tetapi, pada periode tersebut, Lukaku kesulitan untuk menembus skuad utama The Blues.

Kala itu, Lukaku hanya tampil untuk Chelsea dalam 15 pertandingan lintas kompetisi dengan menciptakan satu assist.

Di musim terakhirnya bersama Inter, Lukaku turut mempersembahkan trofi Liga Italia 2020-2021.

Baca Juga: Kejatuhan Barcelona Sekarang Sudah Ditabung 5 Tahun Lamanya