Timnas Indonesia Melesat 10 Peringkat FIFA Usai Hajar Taiwan dalam Dua Laga

By Bagas Reza Murti - Selasa, 12 Oktober 2021 | 08:45 WIB
Pemain timnas Indonesia tengah merayakan gol di babak pertama melawan Taiwan pada laga play-off Piala Asia 2022 di di Stadion Chang Arena Buriram, Thailand, Senin (11/10/2021). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia melesat naik 10 setrip di peringkat FIFA setelah mengalahkan Taiwan dalam 2 pertandingan.

Timnas Indonesia menang telak 3-0 atas Taiwan pada leg kedua babak play-off Kualifikasi II Piala Asia 2023, di Chang Arena, Buriram, Thailand pada Senin (11/10/2021).

Gol-gol kemenangan pasukan Gaurda diciptkan oleh Egy Maulana Vikrri (26'), Ricky Kambuaya (55') dan Witan Sulaeman (90+2').

Berkat kemenangan ini, Indonesia menang 5-1 atas Taiwan secara agregat dan berhak lolos ke Kualifikasi Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia juga dipastikan akan mengalami kenaikan peringkat di FIFA Ranking.

Baca Juga: Perasaan Puas Shin Tae-yong Usai Bawa Timnas Indonesia Menang dan Lepas dari Ancaman Dipecat

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Sebelumnya, kemenangan atas Taiwan pada laga leg pertama membawa Timnas Indonesia mendapat tambahan 14,62 poin, seperti dikutip BolaSport.com dari Footy Ranking.

Hal itu membuat timnas Indonesia menempati peringkat ke-169 FIFA, atau melesat 6 peringkat dari yang sebelumnya yakni 175.

Kini, timnas Indonesia kembali mendapat tambahan sebanyak 13,93 poin usai mengalahkan Taiwan pada laga leg kedua.

Hal ini kembali melesatkan ranking timnas Indonesia menjadi naik 4 peringkat ke 165.

Ranking FIFA akan dirilis setiap bulan, untuk Oktober 2021 belum diumumkan.

Artinya, kemungkinan besar timnas Indonesia bakal mengalami kenaikan 10 peringkat, menjadi di posisi 165 di FIFA Ranking bulan Oktober 2021 mendatang.

Sementara itu, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengaku senang dengan performa yang ditunjukkan anak asuhnya dalam dua laga kontra Taiwan.

Baca Juga: Juergen Klopp Kepincut Bocah Nakal Barcelona, Liverpool Siap Lakukan Manuver

"Sangat senang dengan hasil ini karena para pemain sudah bekerja keras di dua pertandingan," ucap Shin Tae-yong.

"Jadi, untuk kedepannya kalau ada kemauan makin tinggi dari pemain, sepak bola Indonesia pasti akan lebih berkembang," tambahnya.

Di Kualifikasi Piala Asia 2023, Indonesia akan berada di pot 4 bersama Nepal, Mongolia, Bangladesh, dan Sri Lanka.

Satu tiket lain dari pot 4 masih akan diperebutkan oleh Kamboja dan Guam yang bakal bertanding leg kedua pada Selasa (12/10/2021).

Kamboja mengantongi satu gol usai unggul 1-0 pada leg pertama.

24 negara akan dibagi ke dalam enam grup untuk memperebutkan 11 tiket ke Piala Asia 2023 dalam babak Kualifikasi III Piala Asia 2023.

Baca Juga: Hasil Liga 2 - Atasi Mitra Kukar, Sulut United Peringkat 2 Grup D

PSSI
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang mengawasi para pemainnya dalam laga leg kedua play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 kontra Taiwan, Senin (11/10/2021).

Ajang itu dijadwalkan digelar pada 1 Februari hingga 27 September 2022.

Vietnam menjadi satu-satunya negara ASEAN yang sudah pasti lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)