Kiper Timnas U-23 Indonesia Bicara Perjalanan 40 Jam ke Tajikistan

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 14 Oktober 2021 | 16:25 WIB
Kiper timnas Indonesia, Muhammad Riyandi, turut serta ikut dalam sesi latihan di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kiper timnas U-23 Indonesia, Muhammad Riyandi, berbicara tentang perjalanan 40 jam yang ia tempuh bersama rekan-rekannya untuk sampai ke Dushanbe, Tajikistan, pada Kamis (14/10/2021) pagi waktu setempat.

Riyandi mengatakan bahwa kondisinya baik-baik saja walaupun harus menempuh perjalanan yang sangat melelahkan.

Perjalanan timnas U-23 Indonesia ke Tajikistan dibagi ke dalam dua gelombang.

Gelombang pertama yang menempuh perjalanan 40 jam dirasakan para pemain timnas U-23 Indonesia dari Buriram, Thailand.

Mereka harus transit sekitar 17 jam di Istanbul, Turki.

Setelah itu kembali melakukan perjalanan ke Tajikistan yang dilakukan sejak Selasa (12/10/2021).

Baca Juga: Uber Cup 2020 - Indonesia vs Thailand, Gregoria Siap Putus Rekor 0 Kemenangan dari Eks Ratu Bulu Tangkis

Adapun gelombang kedua beberapa pemain timnas U-23 Indonesia berangkat dari Jakarta ke Tajikistan.

Sesampainya di sana, para pemain timnas U-23 Indonesia merasakan suhu dingin 13-16 derajat celcius.

"Alhamdulillah setelah melakukan perjalanan yang panjang, kami akhirnya sampai di Tajikistan."

Baca Juga: Agen Andrea Pirlo Isyaratkan Negosiasi dengan Barcelona, Nasib Ronald Koeman di Ujung Tanduk

"Kondisi kami baik-baik saja dan langsung beristirahat untuk persiapan latihan nanti sore," ucap Riyandi menambahkan.

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, berencana untuk melakukan sesi latihan meskipun baru tiba di Tajikistan.

Di Tajikistan, timnas U-23 Indonesia akan melakoni babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Baca Juga: Hampir Resmi, Adik Juara Kelas Berat WBC Akan Duel Lawan Jake Paul

Skuad Garuda Muda tergabung ke dalam Grup G bersama Australia, China, dan Brunei Darussalam.

Namun, China dan Brunei Darussalam memutuskan mundur sehingga menyisahkan timnas U-23 Indonesia dan Australia.

Pertandingan timnas U-23 Indonesia melawan Australia akan digelar dua kali pada 27 dan 30 Oktober 2021.

Baca Juga: Jesse Lingard Gratis di Musim Panas, Barcelona dan AC Milan Antre Paling Depan

Sebelum menjalani laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2022, timnas U-23 Indonesia terlebih dahulu melakukan pemusatan latihan dan agenda uji coba.

Uji coba perdana akan melawan tuan rumah timnas U-23 Tajikistan pada 19 Oktober 2021.

Untuk saat ini, pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia di Tajikistan berkekuatan 29 orang.

Baca Juga: Kata PSSI Rencana Timnas U-23 Indonesia 2 Kali Lawan Australia

Hal ini karena Egy Maulana Vikri, Syahrian Abimanyu, dan Rachmat Irianto telah kembali ke klub mereka masing-masing.

Sementara, Saddil Ramdani batal bergabung karena mengalami cedera.